Sukses


Kalahkan Timor Leste, Malaysia Buntuti Timnas Indonesia U-19

Bola.com, Paju - Satu pertandingan lain di Grup F kualifikasi Piala Asia U-19 2018, yakni Timnas Malaysia U-19 dan Timor Leste, sudah selesai digelar. Pertandingan antara kedua tim dimainkan sebelum duel Indonesia versus Brunei Darussalam, di stadion yang sama, Paju Publik Stadium, Paju, Korea Selatan, Selasa (31/10/2017), jam 10.00 waktu setempat.

Hasilnya, Timnas Malaysia U-19 menang dengan skor 3-1 atas Timor Leste. Empat gol dalam pertandingan ini seluruhnya tercipta di babak kedua.

The Young Tigers, julukan Timnas Malaysia U-19, membuka keran gol pada menit ke-58 lewat gol Hadi Fayyadh Abdul Razak, disusul kemudian gol Akif Syahiran dan Zhafir Yusof masing-masing menit ke-68 dan menit ke-77. Sementara Timor Leste mencetak gol hiburan pada menit ke-92 lewat Filomeno Junior Da Costa.

Pertemuan kedua tim kali ini menjadi ulangan dari pertandingan penyisihan Grup A di Piala AFF U-18 2017. Ketika itu, pada pertandingan yang dimainkan di Thuwunna Stadium, Yangon, 8 September 2017, Malaysia juga unggul, dengan skor 3-0.

Pada kualifikasi Piala Asia U-19 2018 ini, 20 dari 23 Timnas Malaysia U-19 merupakan pemain yang masuk daftar di Piala AFF U-18 2017. Tiga pemain sisanya berstatus muka baru, termasuk Zhafir Yusoff, yang mencetak satu gol ke gawang Timor Leste pada duel hari ini.

Kemenangan 3-1 atas Timor Leste membawa Timnas Malaysia U-22 menduduki posisi runner-up di klasemen sementara, membuntuti Indonesia yang meraih kemenangan atas Brunei dengan skor 5-0.

Timnas Malaysia U-19 akan menjalani pertandingan kedua, melawan Brunei, Sabtu (4/11/2017), sementara Timor Leste bersua Timnas Indonesia U-19, Kamis (2/11/2017).

 

Video Populer

Foto Populer