Sukses


Bambang Pamungkas Jadi Perhatian Persib

Bola.com, Bandung - Asisten pelatih Persib Bandung, Herrie Setiawan, mengakui keberadaan Bambang Pamungkas di tim Persija Jakarta menjadi sosok yang harus diwaspadai saat Persib bersua tim Macan Kemayoran di Stadion Manahan, Solo, Jumat (3/11/2017).

Meski begitu, asisten pelatih yang biasa disapa Jose itu mengaku tidak memberikan instruksi pada pasukannya untuk melakukan penjagaan khusus pada Bambang Pamungkas.

"Dibandingkan pemain lokal lain di Liga 1, saya pikir pemain senior hanya Bepe. Dia pemain senior, sarat pengalaman, dan dia juga pemain pintar. Itu yang perlu diwaspadai dari sosok Bepe," jelas Jose, Selasa (31/10/2017), di Bandung.

"Tapi, tidak ada pengawalan khusus untuk Bepe, kecuali kalau di kotak penalti karena kalau bola sudah sama dia, tidak bisa lepas. Yang jelas kami bermain normal saja. Kalau mereka menyerang pasti kami akan melakukan pengawalan," lanjut Jose.

Jose menambahkan, melihat saat ini ada peningkatan performa dari Bepe ketimbang putaran pertama. Itulah mengapa, striker bernomor punggung 20 ini menjadi salah satu pemain yang harus diwaspadai kubu Persib. "Mudah-mudahan pemain belakang kami bisa mengantisipasinya," kata Jose.

Bepe saat ini memang masih on fire. Ia tercatat menyumbang satu dari dua gol kemenangan 2-1 Persija atas Pusamania Borneo FC di Stadion Segiri, Samarinda, pada pekan ke-32 Liga 1 (28/10/2017).

Di sisi lain, Jose berharap pasukannya tetap memiliki motivasi lebih meski bobotoh dilarang ke Solo untuk mendukung langsung Persib demi misi menuntaskan sapu bersih di tiga sisa pertandingan Liga 1 2017.

 

Timnas Indonesia Masih Punya Peluang ke Olimpiade 2024

Video Populer

Foto Populer