Sukses


Febri Hariyadi Incar Kemenangan Hadapi Persija

Bola.com, Bandung - Gelandang serang Persib Bandung, Febri Hariyadi memiliki motivasi yang tinggi dalam menghadapi Persija Jakarta di laga lanjutan Liga 1 2017 yang akan digelar di Stadion Manahan Solo, Jumat (3/11/2017).

Tidak hanya menang, namun pemilik nomor punggung 13 ini ingin memecahkan rekor imbang yang didapat timnya dalam lima pertemuan terakhir. Tercatat sejak musim 2014 lalu hasil imbang tersebut didapat. Bahkan tak satupun pemain dari kedua tim yang cetak gol alias diwarnai hasil tanpa gol.

Pertemuan terakhir di putaran pertama Liga 1 2017 yang telah digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) Gedebage Bandung, 22 Juli, hasil imbang juga terjadi. Namun kali ini kedua tim bisa mencetak gol meski berakhir dengan skor 1-1.

Maka dari itu, Febri berharap pada laga nanti tak lagi terjadi hasil imbang. Sebaliknya kemenangan bisa didapatkan Persib.

"Semua pemain ingin beri yang terbaik. Mudah-mudahan kami bisa menghasilkan tiga poin," harap Febri di Mes Persib, Jalan Ahmad Yani Bandung, Selasa (31/10/2017).

Beruntung bagi Febri, pasalnya pada laga sebelumnya melawan Mitra Kukar, tim berjulukan Maung Bandung ini berhasil memenangkan pertandingan dengan skor 3-1.

Hasil itu jelas meningkatkan kepercayaan diri pemain terutama dalam menghadapi Persija, lantaran pada delapan laga sebelumnya Persib tak pernah sekalipun meraih kemenangan. "Hasil kemarin (melawan Mitra Kukar) kami jadi punya modal. Mudah-mudahan bisa melanjutkan tren positif itu," harapnya.

Video Populer

Foto Populer