Sukses


Tantang Barito, Persela Terinspirasi Kemenangan atas PSM  

 

Bola.com, Lamongan - Persela Lamongan menghadapi tantangan berat mempertahankan hasil positif pada Gojek Liga 1 bersama Bukalapak. Klub berjulukan Laskar Joko Tingkir itu bakal menantang Barito Putera di Stadion 17 Mei, Banjarmasin, Kamis (24/5/2018).

Meski lawatan ke markas Barito bakal sulit, pelatih Persela, Aji Santosi, tak pesimistis. Dia malah termotivasi menang di kandang lawan, seperti saat mengalahkan PSM Makassar di Stadion Mattoangin beberapa waktu lalu. 

Saat ini, Barito telah menjadi satu di antara tim papan atas di Liga 1. Klub asuhan Jacksen F. Tiago itu menduduki peringkat keempat klasemen sementara dengan koleksi 16 poin dari sembilan pertandingan.

Pelatih Persela, Aji Santoso sadar diri dengan kekuatan timnya. Meski sempat menang 2-0 atas Persija Jakarta (20/5/2018), dia tidak meremehkan kekuatan Barito.

“Mereka tim yang sangat bagus. Kalau dari rekaman yang saya lihat, kekuatan mereka tidak hanya dari sektor sayap, tapi lini tengah mereka juga punya kualitas. Saya pikir kalau kami bisa mencuri satu poin saja sudah bagus,” ungkap pelatih asal Malang itu, Rabu (23/5/2018). 

Lini tengah Barito cukup kuat dengan dihuni Matias Cordoba, Paulo Sitanggang, dan Rizky Pora. Di sektor sayap mereka memiliki Gavin Kwan Adsit dan Juan Pablo Pino.

Persela sebenarnya punya rekor tandang yang buruk saat melawat ke markas Barito dengan selalu kalah dalam dua lawatan terakhir di TSC 2016 dan Liga 1 2017. Terbaru, mereka juga kalah 1-3 dari Barito saat melakoni laga persahabatan bertajuk Jakajaya Friendly Game pada 11 Maret lalu.

Meski timnya punya modal apik, Aji tetap berharap Wallace Costa Alves dkk bisa tampil bagus di laga ini. Dia juga tidak menutup kans merauh poin penuh dari kandang Barito.

“Tidak ada yang tidak mungkin dalam sepak bola. Kami pernah mengalahkan PSM Makassar dengan skor 3-2 dengan status tamu. Jadi, saya pikir pemain kami bisa saja mengulangi hal itu lagi,” imbuh Aji.

Barito belum sekalipun tersentuh kekalahan saat bertanding di kandang. Dalam empat laga, klub berjulukan Laskar Antasari itu tiga kali menang dan sekali meraih hasil seri. Mampukah Persela Lamongan menodai catatan apaik Barito di kandang sendiri?

 

  

Video Populer

Foto Populer