Sukses


Jelang Derbi DIY, Pelatih PSS Sleman Puji Skuat PSIM

Bola.com, Sleman - Jelang Derbi DIY, pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiyantoro justru memuji skuat tuan rumah, PSIM Yogyakarta. Kedua tim dijadwalkan bentrok pada laga lanjutan Grup Timur Liga 2 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Kamis (26/7/2018).

Bagi Seto, rivalnya itu merupakan satu di antara tim yang berkualitas dan memiliki materi yang komplet. Apalagi, PSIM menghadapi Liga 2 musim ini dengan minus sembilan poin karena sanksi FIFA.

Namun kini, PSIM sudah bercokol di posisi ketujuh klasemen sementara dengan sembilan poin. Jika tak ada sanksi, tim Laskar Mataram sudah berada di papan atas klasemen sementara.

"PSIM sangat bagus, para pemainnya mau bekerja semua. Materi dan teknik tidak jauh berbeda dari kami. Namun, soal semangat luar biasa yang bisa jadi kekuatan mereka," kata Seto, Rabu (25/7/2018).

Mantan striker Timnas Indonesia itu juga menaruh hormat kepada manajer PSIM, Erwan Hendarwanto. Keduanya pernah bahu membahu dalam tim pelatih PSIM musim 2014.

Saat itu, Seto menjabat sebagai pelatih kepala yang menjadi debutnya sebagai seorang pelatih profesional, sedangkan Erwan berposisi sebagai asisten pelatih.

"Saya banyak belajar dari PSIM, terutama dari Coach Erwan. Dia pernah jadi asisten saya, lalu setelah saya ke PSS Sleman naik menjadi pelatih kepala, dan dia sekarang sudah menjadi manajer PSIM. Artinya itu bagus meningkat dan saya harus banyak belajar dengannya lagi," jelas dia.

Di sisi lain meski menorehkan modal positif saat menang 2-0 atas Blitar United pada pekan sebelumnya, Seto menilai masih ada beberapa evaluasi yang harus segera benahi. Dirinya masih mencari sosok pengatur lini tengah yang mumpuni.

"Ini pekerjaan rumah kami, sosok sentral di tengah harus ada yang mengatur. Ichsan Pratama dan Ilham Irhaz dari sisi teknis bisa, tetapi sebagai sosok pengatur permainan belum ada," tandas dia.

Video Populer

Foto Populer