Sukses


Rasa Penasaran Mendorong Ugik Sugiyanto Memilih Persis Solo

Bola.com, Solo - Wusono Budi Sugiyanto atau Ugik Sugiyanto akan menjalani karier baru di Persis Solo. Ugik sudah berada di markas Persis dan menjalani tes medis, Jumat (15/2/2019).

Pemain yang musim lalu ikut mengantarkan Kalteng Putra promosi ke Liga 1 ini tinggal teken kontrak berdurasi satu musim. Pemain asal Malang, Jawa Timur, pada musim lalu mampu mengoleksi delapan gol yang seluruhnya dicetak pada babak penyisihan grup bersama Persibat Batang.

Meski belum berhasil mencetak gol saat bersama Kalteng Putra, Ugik kerap mengisi posisi starter dan mampu menjadi momok bagi pertahanan lawan dengan berduet bersama Kushedya Hari Yudo yang kini berkostum PSS Sleman.

Rasa penasaran yang ada di dalam dirinya, membawa Ugiek langsung menerima tawaran Persis Solo.

"Kemarin sempet kembali ke Batang, kemudian ada tawaran langsung dari Persis. Tanpa pikir panjang saya langsung bergegas ke Solo. Pergantian pelatih di Kalteng dari coach Kas Hartadi ke Gomes de Oliveira juga membuat saya memang harus memilih pergi saja," terang Ugik kepada Bola.com.

Pemain kelahiran 18 Juni 1981 ini menyebut, Persis merupakan satu di antara klub besar Indonesia dengan sejarah panjang. Rasa penasaran yang ia maksud adalah ketika sering menjadi lawan, bahkan pernah menjebol gawang Persis. Atmosfer suporter Persis diakuinya luar biasa, dan berkeinginan menjadi bagian dari tim kebanggaan Kota Bengawan.

"Persis Solo adalah tim yang bagus, hanya kurang beruntung karena sering dikerjain wasit dalam beberapa musim terakhir. Sudah lama saya punya angan-angan ingin berkostum Persis. Semoga saya beruntung di Solo," tandasnya.

Video Populer

Foto Populer