Sukses


Piala Presiden 2019: Kontrak 17 Pemain, Persita Tangerang Siap Bersaing di Grup E

Bola.com, Jakarta - Persita Tangerang satu-satunya kontestan dari Liga 2 yang tergabung di Grup E Piala Presiden 2019 yang akan disiarkan langsung Indosiar dari Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Kabupaten Malang.Di grup ini, Arema FC sebagai tuan rumah ditambah Persela Lamongan dan Barito Putera.

Kendati begitu, Pendekar Cisadane siap bersaing dengan tiga calon lawannya tersebut. Keseriusan itu dibuktikan dengan mengontrak pelatih sekaliber Widodo C. Putro. Manajemen juga telah menuntaskan kontrak 17 pemain untuk tampil di Piala Presiden dan Liga 2 2019.

"Ada delapan pemain baru yang telah rampung menerima kontrak sesuai kesepakatan atas dukungan penuh pelatih," kata Manajer Persita, Nyoman Suryanthara.

Delapan muka baru itu para pemain kaya pengalaman, seperti Azka Fauzi, Annas Fitrianto, Jeki Arisandi, Qisqil Grandrumini, Amarzukih, M. Robby, Syaiful Syamsudin, dan Yus Arifandi Sufu.

Sementara ada sembilan pemain lama yang dipertahankan karena kinerja mereka musim lalu dinilai bagus dan sesuai keinginan Widodo C. Putro.

Mereka antara lain, Yogi Triana, Aditya Gigis, Muhammad Toha, Egy Melgiansyah, Aldi Al Achya, Candra Waskito, Diego Bawono, Rio Ramandika, dan Hendri Rivaldi.

"Kombinasi pemain lama dan baru tak butuh waktu lama beradaptasi. Karena mereka sudah pengalaman. Adaptasi lebih fokus pada pola permainan yang diinginkan coach Widodo. Meski kami dari Liga 2, kami ingin lolos dari fase grup di Piala Presiden nanti," tutur Wiganda Saputra, asisten pelatih Persita.

Video Populer

Foto Populer