Sukses


Bhayangkara FC Bakal Rekrut Pemain dari Argentina dan Ghana

Bola.com, Jakarta - Bhayangkara FC akan kedatangan dua pemain asing dalam waktu dekat. Posisi dua pemain itu adalah penyerang dan gelandang.

"Dua pemain asing yang kami datangkan berasal dari Argentina untuk penyerang dan Ghana untuk gelandang," ujar Sumardji, Manajer Bhayangkara FC.

Dua pemain impor itu dijadwalkan tiba pada pekan depan. Nantinya, keduanya kemungkinan tidak akan melewati proses seleksi untuk bergabung dengan Bhayangkara FC.

Jadi, tim berjulukan The Guardians tersebut langsung menyodorkan kontrak setelah menjalani serangkaian tes kesehatan.

Bhayangkara FC butuh tambahan dua pemain untuk melengkapi slot pemain impor. Saat ini, The Guardians telah mengontrak dua pemain impor, Anderson Salles (Brasil) dan Lee Yoo-joon (Korea Selatan).

Selain pemain asing, Sumardji juga bicara mengenai mundurnya kick-off Liga 1 2019. Mulanya, kasta teratas Liga Indonesia itu akan dimulai pada 8 Mei, tapi ditunda hingga 15 Mei 2019.

"Saya kira kalau mundur 15 Mei masih bisa kami toleransi karena berkaitan dengan Piala indonesia yang sedang berjalan," imbuh Sumardji.

"Sehingga perlu ada waktu khusus untuk mempersiapkan itu sehingga kalau Liga 1 mundur, bagi Bhayangkara FC tidak ada masalah," tuturnya.

Video Populer

Foto Populer