Sukses


Pemain Arema yang Sudah Pegang Kontrak Tidak Boleh Santai

Bola.com, Malang - Ada regulasi baru pada Liga 1 2020 yang akan dimulai pada 29 Februari nanti. Aturan klub wajib mengontrak tujuh pemain U-23 telah dihapuskan.

Kuota maksimal pemain yang didaftarkan juga bertambah menjadi 33 pemain. Regulasi ini ternyata membuat Arema FC berencana mengubah komposisi pemainnya.

Dari 29 pemain yang sudah dikontrak, kemungkinan ada yang dipinjamkan. Oleh karena itulah, jajaran pelatih memberikan peringatan kepada semua pemain meski sudah memegang kontrak.

“Kami akan lihat sampai dua minggu sebelum pendaftaran pemain untuk kompetisi. Pemain yang sudah dikontrak tidak boleh santai," asisten pelatih Arema, Charis Yulianto menuturkan.

"Karena masih belum aman. Mereka harus lebih bekerja keras sambil memahami cara bermain yang diinginkan Coach Mario Gomez,” lanjutnya.

Video:

2 dari 2 halaman

Piala Gubernur Jatim Jadi Penilaian

Sebagai ajang penilaian, turnamen Piala Gubernur Jatim 2020 yang diputar 10-20 Februari bakal dimanfaatkan jajaran pelatih Arema.

Jika ada pemain yang belum bisa memperlihatkan performa terbaik, pemain tersebut ada kemungkinan dipinjamkan ke klub lain.

Selain itu, jika masih ada posisi yang masih rawan, akan ada penambahan pemain. “Jadi tergantung dari pemain itu sendiri. Di Piala Gubernur Jatim nanti juga akan dilihat," Charis menuturkan.

"Ada kemungkinan memaksimalkan kuota untuk pendaftaran pemain (33 pemain),” sambung mantan asisten pelatih Borneo FC ini.

Video Populer

Foto Populer