Sukses


FAM Gelar Sayembara Mencari Pemain Blasteran untuk Timnas Malaysia

Bola.com, Kuala Lumpur - Asosiasi Sepak Bola Malaysia (FAM) menggelar sayembara kepada masyarakat agar membantu pihaknya dalam mencari pemain-pemain keturunan Malaysia. Langkah itu dilakukan untuk membuka peluang menaturalisasi pemain di Timnas Malaysia.

FAM saat ini serius melakukan pencarian terhadap pemain-pemain yang punya keturunan Malaysia. Contohnya adalah Marcel Kalonda asal Kongo yang baru-baru ini dikaitkan dengan rencana proyek naturalisasi pemain untuk Timnas Malaysia.

Marcel Kalonda ditemukan seorang suporter Malaysia. Pemain tersebut memenuhi syarat untuk dinaturalisasi karena memiliki keturunan dari sang kakek yang berasal dari Sabah.

Ketua Komite Program Naturalisasi FAM, Datuk Wira Yusoff Mahadi, berharap masyarakat dapat membantu pihaknya dalam mencari pemain-pemain keturunan Malaysia. Penyebabnya adalah FAM tak punya cukup sumber daya untuk melakukan pemantauan.

"Kami menyambut para pemain yang ingin datang dan bermain untuk Timnas Malaysia. Akan tetapi, kami tidak memiliki tenaga yang cukup untuk melakukan pemantauan," ujar Datuk Wira Yusoff Mahadi seperti dikutip New Straits Times, Kamis (2/7/2020).

"Mereka-mereka yang memiliki informasi seputar pemain keturunan Malaysia dapat membantu kami," tegas Datuk Wira Yusoff Mahadi.

FAM sejauh ini baru melakukan program naturalisasi pada dua pemain. Mereka adalah Mohamadou Sumareh asal Gambia yang sudah membela Timnas Malaysia dan Liridon Krasniqi dari Kosovo.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

2 dari 2 halaman

Tak Sembarangan

FAM tak semarangan dalam melakukan naturalisasi pemain untuk Timnas Malaysia. Setelah mendapatkan data seputar pemain keturunan, terlebih dahulu mereka akan melakukan pemeriksaan silsilah.

Setelah itu, FAM akan menilai keinginan sang pemain untuk membela Timnas Malaysia. FAM tak ingin kasus Harry Edge, pemain keturunan asal Selandia Baru, terulang karena sang pemain tak tertarik membela Timnas Malaysia.

"Sulit bagi kami untuk melakukan pemeriksaan data jika pemainnya tak tertarik. Kami akan memeriksa informasi yang diberikan pada pemain yang direkomendasikan. Setelah itu, kami akan menindaklanjuti seperti yang kami sedang lakukan pada Marcel Kalonda," tegas Datuk Wira Yusoff Mahadi.

Sumber: New Straits Times

Video Populer

Foto Populer