Sukses


Duel Roh Permainan Vietnam Vs Timnas Indonesia di Lini Tengah: Adu Kreativitas Evan Dimas dan Luong Xuan Truong

Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Timnas Vietnam pada matchday ketujuh Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia di Al Maktoum Stadium, Dubai, Uni Emirat Arab (UEA), Senin (7/6/2021).

Pertandingan nanti akan menjadi pertemuan kedua untuk kedua tim di Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022. Sebelumnya, Timnas Indonesia menyerah 1-3 dari Vietnam pada leg pertama di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, 15 Oktober 2019.

Sudah menjadi sebuah keniscayaan dalam permainan sepak bola. Tim pemenang biasanya klub yang sukses menguasai lini tengah. Nah roh permainan Timnas Indonesia bakal adu kreatifitas dengan pemain Vietnam demi raihan tiga poin. 

Dari kubu Timnas Indonesia, Evan Dimas layak disebut sebagai tulang punggung utama di lini tengah. Terlihat saat melawan Thailand, ia bisa memipin rekan setimnya di lini tengah yang berusia lebih muda, sebut saja Syahrian Abimanyu atau Kadek Agung. 

Sementara Vietnam punya ruh permainan di lini tengah bernama Luong Xuan Truong. Perannya bakal sangat krusial pada laga ini apalagi Vietnam kehilangan sosok gelandang senior: Nguyen Trong Hoang. 

 

 

Saksikan Video Pilihan Kami:

2 dari 2 halaman

Evan Dimas Vs Luong Xuan Truong

Partai melawan Vietnam sendiri dapat menjadi momentum revans bagi Evan Dimas. Gelandang berusia 26 tahun tersebut punya memori pahit di final SEA Games 2019.

Gara-gara dicederai oleh Doan Van Hau, Evan Dimas harus ditarik keluar pada babak pertama dan terpaksa meratapi kekalahan Timnas Indonesia U-22 dari kursi roda.

Sebelumnya, Evan Dimas tampil impresif ketika Timnas Indonesia mengimbangi Thailand 2-2. Gelandang Bhayangkara Solo FC itu mencetak gol kedua sekaligus penyelamat timnya dari kekalahan.

Kalau Timnas Indonesia bermodalkan Evan Dimas di lini tengah, Vietnam berkekuatan Luong Xuan Truong.

Sebenarnya, tulang punggung Vietnam di lini tengah adalah Nguyen Trong Hoang. Namun, gelandang berusia 32 tahun itu harus absen karena akumulasi kartu.

Setelah Nguyen Trong Hoang tidak dapat bermain kontra Timnas Indonesia, Vietnam akan mengandalkan Luong Xuan Truong. Gelandang berusia 26 tahun itu telah 31 kali bermain untuk The Golden Dragons.

Video Populer

Foto Populer