Sukses


Mendampingi Sang Suami Berkarier di Persib, Istri Wander Luiz Nyaman di Bandung

Bola.com, Bandung - Kota Bandung sukses membuat Monica Tmandeli, istri dari striker asing Persib Bandung, Wander Luiz, merasa terkesan. Padahal Monica terbilang baru tinggal di Bandung jika dibandingkan dengan sang suami yang sudah lebih dulu menikmati Paris van Java sejak 2020.

Monica Tmandeli memang menyusul Wander Luiz datang ke Indonesia untuk mendampingi sang suami yang kini berkarier bersama Persib Bandung. Udara Bandung dan keramahan orang-orangnya membuat wanita asal Brasil itu merasa nyaman.

"Ya, saya merasa nyaman. Ini kota yang bagus. Orang-orangnya ramah, jadi saya sangat senang menemani Wander di sini," ungkap Monica kepada awak media di Bandung, Selasa (27/9/2021).

Kehadiran Monica di Bandung memang sengaja untuk memberikan dukungan secara langsung kepada sang suami yang memutuskan berkarier di Indonesia. Tak hanya itu saja, Monica juga senang beraktivitas olahraga yang dilakukannya di Bandung.

"Keseharian saya di sini untuk membantu Wander Luiz, seperti menyiapkan kebutuhan makan setelah latihan. Kemudian pergi ke gym karena saya juga ikut Muay Thai di sini," kisah Monica mengenai kegiatannya selama menemani sang suami yang berkarier di Persib Bandung.

 

2 dari 4 halaman

Suka dan Duka

Bicara mengenai suka dan duka menjadi seorang istri dari pesepak bola, Monica mengaku tidak menganggap banyak hal sebagai sebuah suka maupun duka. Ia memilih menjalani kehidupannya secara normal.

"Saya merasa biasa saja, tidak terlalu banyak suka maupun dukanya," tutur Monica.

Wander Luiz merupakan andalan Persib Bandung yang mulai menjadi idola bobotoh sejak awal kompetisi musim 2020, yang kemudian terhenti karena pandemi COVID-19.

Ketajamannya di lini depan Persib membuat banyak bobotoh yang mengidolakannya, dan tak sedikit perempuan yang juga menjadi penggemarnya. Bicara mengenai hal itu, Monica pun menanggapinya dengan santai.

"Saya tidak merasa terganggu, normal saja. Itu merupakan bagian dari sepak bola. Sebagai pesepak bola, dia pasti punya penggemar, dan itu normal," ujarnya.

 

3 dari 4 halaman

Jadwal Pekan Kelima BRI Liga 1

Senin, 27 September 2021

  • 15:15 WIB - PSM Makassar vs Barito Putera, Live O Channel
  • 19:00 WIB - Persikabo 1973 vs Persib Bandung, Live Indosiar

Selasa, 28 September 2021

  • 15:15 WIB - Persela Lamongan vs Persiraja Banda Aceh, Streaming Vidio
  • 18:15 WIB - Borneo FC vs Bali United, Live Indosiar
  • 20:30 WIB - Persija Jakarta vs Persita Tangerang, Live Indosiar

Rabu, 29 September 2021

  • 15:15 WIB - PSIS Semarang vs Madura United, Live Indosiar
  • 15:15 WIB - Bhayangkara FC vs Persik Kediri, Streaming Vidio
  • 18:15 WIB - Persipura Jayapura vs Arema FC, Live Indosiar
  • 20:30 WIB - PSS Sleman vs Persebaya Surabaya, Live Indosiar
4 dari 4 halaman

Persaingan BRI Liga 1

Video Populer

Foto Populer