Sukses


Timnas Indonesia U-19 Uji Coba Sekali Vs Korea Selatan U-19, Boleh Dihadiri Penonton

Bola.com, Daegu - Timnas Indonesia U-19 tidak jadi beruji coba dua kali dengan Korea Selatan U-19. Kedua kesebelasan hanya berlatih tanding sekali.

Mulanya, Timnas Indonesia U-19 akan berhadapan dengan Korea Selatan U-19 pada 25 dan 27 Maret 2022 di Daegu.

Timnas Indonesia U-19 akan menantang Korea Selatan U-19 pada 29 Maret 2022 malam waktu setempat di DGB Daegu Bank Park, Daegu.

Lewat lamannya, Federasi Sepak Bola Korea Selatan (KFA) mengabarkan bahwa uji coba kedua tim kemungkinan boleh dihadiri dengan penonton mengingat akan dilakukan penjualan tiket. "Jadwal penjualan tiket bakal diumumkan kemudian," tulis KFA.

Timnas Indonesia U-19 telah sebelas kali berhadapan dengan Korea Selatan U-19. Hasilnya, tim berjuluk Garuda Nusantara itu tiga kali menang, dua kali seri, dan tujuh kali kalah.

2 dari 3 halaman

Rekor Pertemuan

Pada pertemuan terakhir, Timnas Indonesia U-19 dipukul empat gol tanpa balas Korea Selatan U-19 dalam Kualifikasi Piala Asia U-19 2017.

Uji coba kontra Korea Selatan akan menjadi partai latih tanding kedua Timnas Indonesia U-19 di Negeri Ginseng. Sebelumnya, tim berjuluk Garuda Nusantara itu ditekuk Yeungnam University 1-5.

Timnas Indonesia U-19 tengah berada di Korea Selatan untuk menggelar pemusatan latihan sekaligus rangkaian uji coba.

Kegiatan Garuda Nusantara itu bertujuan untuk mematangkan persiapan sebelum berkancah di Piala Dunia U-20 2023 ketika Timnas Indonesia U-19 menjadi tuan rumah.

Sumber: KFA

3 dari 3 halaman

Hasil dan Jadwal Uji Coba Timnas Indonesia U-19

Di Kabupaten Yeongdeok

  • Timnas Indonesia U-19 1-5 Youngnam University (22 Maret 2022)

Di Kota Daegu

  • Timnas Indonesia U-19 Vs Timnas Korea Selatan U-19 (29 Maret 2022)
  • Timnas Indonesia U-19 Vs Universitas Daegu (Belum Ada Keterangan)
  • Timnas Indonesia U-19 Vs Kimcheon U-18 (5 April 2022)
  • Timnas Indonesia U-19 Vs Pohang U-18 (6 April 2022)
  • Timnas Indonesia U-19 Vs Daegu U-19 (7 April 2022)
  • Timnas Indonesia U-19 Vs Pohang (9 April 2022)
  • Timnas Indonesia U-19 Vs Daegu FC (13 April 2022)

Catatan: Bisa ada tambahan satu laga uji coba

Video Populer

Foto Populer