VIDEO TikTok Bola: Tambah Medali, Indonesia Tempati Peringkat Ketiga di Ajang SEA Games 2021

VIDEO TikTok Bola: Tambah Medali, Indonesia Tempati Peringkat Ketiga di Ajang SEA Games 2021

Indonesia berhasil merebut posisi tiga klasemen sementara medali SEA Games 2021 pada Kamis (19/5/2022) siang WIB. Hingga berita ini turun, ada tiga emas yang disumbangkan kontingen merah putih.

Tiga medali emas berhasil diraih Indoensia dari cabang olahraga atletik, panahan, dan catur. Total saat ini Indonesia berhasil meraih 39 emas hingga pukul 15.00 WIB.

Sejauh ini, Indonesia berhasil meraih 158 medali . Mereka bersaing ketat dengan filipina yang berada di peringkat keempat.

Odekta Naibaho Elvina adalah atlet pertama yang meraih emas pada Kamis 19 Mei 2022. Sayang, dua rekannya dari cabor atletik, yakni Hendro Yap dan Agus Prayogo baru bisa menyumbangkan perak buat Indonesia.

Dua emas SEA Games 2021 lainnya disabet oleh Trio Prima Wardhana, Deki Hastian, dan Hendika Putra Pratama dari cabor panahan. Sementara Medina Warda Aulia dan Ummi Fisabilillah menjadi yang terbaik di nomor Women's Team Rapid Chess dari cabor catur.

Berikut ini update sementara perolehan medali Indonesia di ajang SEA Games 2021.

Ringkasan

Oleh Iqri Widya pada 19 May 2022, 19:37 WIB

Video Terkait

Spotlights