Sukses


Thomas Doll Prediksi Masa Depan Sandi Arta di Persija Bakal Cerah

Bola.com, Sawangan - Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, memprediksi masa depan Sandi Arta Samosir bakal cerah. Pujian itu diberikan Thomas Doll usai menyaksikan penampilan sang pemain pada laga internal Persija, Sabtu (12/11/2022).

Pada laga internal Persija Jakarta yang digelar di Nirwana Park, Sandi Arta Samosir turut mencetak dua gol. Pelatih Thomas Doll menyebut, sang pemain punya kemampuan dan motivasi bermain yang bagus.

"Kita bisa lihat Sandi mempunyai talenta dan punya kaki kiri yang bagus. Sekarang semua tergantung dia," kata Thomas Doll.

"Dengan motivasi yang dia miliki sekarang ditambah mental yang baik, dia akan mempunyai masa depan di Persija," tegas pelatih asal Jerman itu.

Laga internal Persija Jakarta berakhir dengan skor imbang 3-3. Laga ini dilakukan untuk menjaga kebugaran para pemain di tengah ketidakpastian nasib Liga 1.

2 dari 5 halaman

Kesulitan Cari Lawan

Pelatih Thomas Doll mengaku, sebenarnya ingin mencari klub Liga 1 sebagai lawan uji coba Persija Jakarta. Namun, pihaknya kesulitan karena terkendala jadwal yang tepat.

"Sebetulnya kami ingin melawan tim Liga 1, akan tetapi banyak tim yang ingin main pada Jumat sehingga tidak cocok dengan jadwal kami," ucap Thomas Doll.

"Program kami lumayan berat sepanjang minggu ini. Jika kami main pada Jumat, kami harus menurunkan ritme latihan pada Rabu dan kami tidak mau itu terjadi," tegas eks pelatih Borussia Dortmund itu.

3 dari 5 halaman

Sudah Puas

Pelatih Thomas Doll juga cukup puas dengan performa para pemain Persija Jakarta pada laga internal. Menurut Thomas Doll, pemainnya memiliki pergerakan yang bagus selama di lapangan.

"Mereka bermain sangat baik dalam 2x30 menit ini. Pergerakan semua pemain juga cukup baik," ujar Thomas Doll.

4 dari 5 halaman

Unggahan Persija

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Persija Jakarta (@persija)

5 dari 5 halaman

Klasemen Sementara Liga 1

Video Populer

Foto Populer