Sukses


Dapatkan Eks Striker Arema FC dan Persebaya, Gresik United Bertekad Juara Liga 2

Bola.com, Gresik - Pasar transfer pemain kembali menghadirkan kejutan. Gresik United secara resmi memperkenalkan Samsul Arif Munip di Pendopo Gresik, Minggu (11/6/2023).

Pemain asal Bojonegoro tersebut datang dengan status bebas transfer. Sebelumnya, ia merupakan andalan Persis Solo di Liga 1 2022/23.

Presiden Gresik United, Fandi Akhmad Yani, menyebut perekrutan sang penyerang merupakan awal pembentukan skuad. Ia berjanji membangun tim yang mumpuni untuk bersaing di Liga 2.

"Semoga hadirnya Samsul bisa jadi energi baru bagi Gresik United. Semoga dia kerasan di sini. Kami juga terus berikhtiar dalam menyambut kompetisi Liga 2," ucapnya.

 

2 dari 3 halaman

Alasan Perekrutan Samsul Arif

Perekrutan mantan striker Arema FC dan Persebaya Surabaya itu terbilang luar biasa bila melihat track record sang pemain selama ini. Walau telah berusia 38 tahun, ia termasuk salah satu penyerang lokal yang disegani.

Sejak 2017, Samsul Arif telah mencetak 52 gol di liga domestik. Secara rerata, ia sanggup mencetak 10 gol setiap musimnya.

"Striker lokal nomor punggung 9 di dunia sepak bola Indonesia yang punya potensi, tentunya tidak lepas dari nama Samsul Arif," tegasnya.

"Saya sudah mengidolakannya sejak lama. Semoga ia bisa mencatat sejarah di sini dengan memberangkatkan Gresik United menjadi juara Liga 2," imbuh pria yang akrab disapa Gus Yani tersebut.

3 dari 3 halaman

Segera Umumkan Nama Pelatih

Walau berhasil mendaratkan Samsul Arif, langkah Gresik United juga menjadi pertanyaan. Sampai saat ini mereka belum memiliki pelatih kepala.

Tetapi Gus Yani membantah anggapan tersebut. Ia berjanji bakala segera mengenalkan nakhoda tim dalam waktu dekat.

"Mengajak Samsul main di sini tidak lepas dari komunikasi antara manajemen dan pelatih yang rencana akan bergabung. Tetapi untuk launching pelatih tunggu tanggal mainnya. Ini menjadi strategi kami," tandasnya.

Video Populer

Foto Populer