Sukses


Media Inggris Ulas 3 Klub yang Dapat Menampung Elkan Baggott: Peluang Dipoles Mantan Pelatih Man City

Bola.com, Ipswich - Media Inggris yang berbasis di Ipswich, East Anglian Daily Times (EADT), mengulas tiga klub yang dapat menampung bek Timnas Indonesia, Elkan Baggott, dari Ipswich Town.

Ipswich Town yang akan bermain di EFL Championship alias kasta kedua Liga Inggris pada musim depan, berencana untuk meminjamkan Elkan Baggott ke klub lain.

Niat untuk menyekolahkan Baggott bertujuan untuk memberikannya menit bermain yang lebih banyak, situasi yang kemungkinan tidak akan didapatkannya di Ipswich Town.

Klub pertama yang dirasa cocok untuk menjadi tempat menimba ilmu bagi Elkan Baggott adalah tim promosi di League One atau divisi ketiga Liga Inggris, Northampton Town.

2 dari 5 halaman

Kesempatan Dilatih Mark Hughes

Pola Northampton Town yang memakai pakem tiga bek dianggap cocok untuk mengembangkan bakat Elkan Baggott, yang kerap dipot sebagai bek tengah kiri di Timnas Indonesia.

Selain itu, klub League Two alias kasta keempat Liga Inggris, Bradford City, juga dapat disinggahi Baggott demi bermain sebanyak-banyaknya.

Bradford City dilatih oleh Mark Hughes, pria penuh pengalaman yang pernah menangani Manchester City, Blackburn Rovers, Fulham, Southampton, Stoke City, Queens Park Rangers, dan Timnas Wales.

3 dari 5 halaman

Tidak Boleh Dilewatkan Elkan Baggott

Bradford City baru saja kehilangan beknya, Romoney Crichlow, yang telah kembali setelah dipinjam dari Huddersfield, yang lalu menjualnya ke Peterborough.

Kesempatan untuk dipoles Mark Hughes tentu tidak boleh dilewatkan oleh Elkan Baggott. Arsitek asal Wales itu pernah memegang bek papan atas di eranya seperti Vincent Kompany, Kolo Toure, hingga Pablo Zabalete.

Tim terakhir yang dapat disinggahi Baggott untuk semusim ke depan ialah St Johnstone, peserta Scottish Premiership alias divisi teratas Liga Skotlandia.

4 dari 5 halaman

Opsi Pindah ke Skotlandia

Pada musim lalu, St Johnstone menempati peringkat kesembilan dari 12 peserta Scottish Premiership dengan perolehan 43 poin dari 38 pertandingan.

St Johnstone sedang berburu bek tengah setelah masa peminjaman Alex Mitchell dari Millwall habis. Pemain berusia 26 tahun itu menjalankan musim yang baik di McDiarmid Park.

Ipswich Town dapat berharap St Johnstone dapat mengembangkan Baggott dengan cara yang sama seperti Alex Mitchell, yang pada musim lalu bermain 29 kali dengan catatan satu gol dan enam kartu kuning.

5 dari 5 halaman

Baru Bermain 3 Kali

Baggott memang minim menit bermain di Ipswich Town. Palang pintu berusia 20 tahun itu bahkan dua kali dipinjamkan pada musim lalu ke Gillingham FC dan Cheltenham Town.

Sejak menandatangani kontrak profesional bersama Ipswich Town pada Januari 2021, Baggott baru diberikan kesempatan tiga kali bertanding, dua di antaranya terjadi pada musim 2021/2022.

Sumber: East Anglian Daily Times

Video Populer

Foto Populer