Sukses


Berlangsung Kompetitif dan Seru, 4 Tim Sepakat Jadi Juara Bersama Asatu Cup Hoteliers

Bola.com, Jakarta - Asatu Cup Hoteliers resmi berakhir pada Minggu (29/10/2023). Turnamen antartim perhotelan di Indonesia itu menghadirkan juara bersama.

Royal Krakatau, Morrissey, Swissbell Zest Airport, dan Des Indes sepakat untuk menjadi juara bersama Asatu Cup Hoteliers. Keputusan itu diambil karena semua tim sepakat agar turnamen bisa diselesaikan.

"Puji Tuhan, event ini berjalan lancar. Meskipun ada sedikit hal yang tidak diinginkan, namun ini sudah kesepakatan bersama dari empat peserta yang lolos ke semifinal. Mereka sepakat menjadi juara bersama dari satu dan lain hal," kata panitia penyelenggara Asatu Cup Hoteliers, Boyke Hutagalung.

Empat peserta yang menjadi semifinalis masing-masing mendapatkan hadiah uang Rp900 ribu. Boyke Hutagalung berharap, pada turnamen selanjutnya bisa digelar lebih meriah dengan tambahan peserta.

"Pastinya, kami ingin menambah peserta turnamen selanjutnya. Karena saya juga melihat banyak tim peserta yang diluar dugaan jadi kuda hitam contohnya Arion Suite Hotel Kemang yang dari fase group tidak pernah kebobolan. Namun, semuanya akan kami perhitungkan lagi, untuk kedepan nya agar lebih meriah dan sempurna" jelas Boyke Hutagalung.

Asatu Cup Hoteliers merupakan turnamen antartim hotel yang digelar di Asatu Arena, Jakarta. Sebanyak 17 tim hotel berpartisipasi dalam turnamen yang digelar dengan sistem grup tersebut.

-----

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Keputusan Terbaik

Sementara itu, General Manager Des Indes Hotel, Irvan, mengakui penentuan juara bersama pada Asatu Cup Hoteliers merupakan keputusan terbaik. Irvan berharap pada turnamen-turnamen selanjutnya bisa berlangsung lancar dengan persiapan yang lebih matang.

"Sebenarnya memang secara kompetisi bagus. Akan tetapi, waktu dan ada sesuatu yang tidak memungkinkan kami untuk melanjutkan pertandingan, keputusan sudah bagus," ucap Irvan.

"Panitia berusaha untuk berkomunikasi dan bisa membuat event kedua. Untuk event pertama ini sudah bagus, tidak mungkin langsung sempurna. Lapangan juga bagus, terima kasih untuk panitia," jelas Irvan.

3 dari 4 halaman

Dukung Event Selanjutnya

Hal senada juga diungkapkan oleh Food and Beverage Manager (FBM) Royale Krakatau Cilegon, Sandy Eka Hadiputra. Menurut Sandy, Asatu Cup Hoteliers berlangsung kompetitif dan layak untuk rutin digelar.

"Sejauh ini bagus, kami bahagia dan semua. Kami sudah terbiasa bermain di lapangan bola besar, jadi bermain di lapangan setengah ini sudah menguasai," ucap Sandy.

"Venue juga ok, komplet. Ada cafe juga. Semoga bisa digelar lagi karena menjadi ajang silaturahmi juga," jelas Sandy.

4 dari 4 halaman

Asatu Cup Hoteliers

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by /// ASATU (@asatuarea)

Shin Tae-yong Punya Cara Cerdik Bantai Irak

Video Populer

Foto Populer