Sukses


Justin Hubner dalam Angka: Pemain Naturalisasi Keenam Era Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia mendapatkan tambahan kekuatan. Justin Hubner resmi bergabung setelah sah menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) pada Rabu (6/12/2023).

Kedatangan Justin Hubner tentu membuat area pertahanan Timnas Indonesia semakin kukuh. Seperti diketahui, sang pemain berperan sebagai bek tengah yang didukung dengan postur tubuh 187 cm.

Hubner menjadi WNI karena memiliki garis keturunan dari sang kakek yang berasal dari Makassar, yaitu Ferdinand Rudolf Hubner. Dengan begitu, dalam darah Hubner terdapat karakteristik tangguh khas pemain asal Makassar.

Lantas, siapa sebenarnya Justin Hubner? Berikut ini penjelasan singkat mengenai sosok Justin Hubner dalam angka versi Bola.com.

-----

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

6

Justin Hubner menjadi pemain keenam yang dinaturalisasi untuk Timnas Indonesia pada era pelatih Shin Tae-yong. Kemampuan apik menjadi pertimbangan utama dalam menaturalisasi Justin Hubner.

Sebelumnya, sudah ada lima pemain yang dinaturalisasi atas permintaan pelatih Shin Tae-yong. Mereka adalah Sandy Walsh, Jordi Amat, Shayne Pattynama, Ivar Jenner, dan Rafael Struick.

Uniknya, mayoritas nama yang dinaturalisasi berperan sebagai pemain bertahan. Pelatih Shin Tae-yong sepertinya menyadari area tersebut memang membutuhkan penambahan kekuatan.

3 dari 5 halaman

4

Justin Hubner lahir di Den Bosch, Belanda, pada 14 September 2003. Saat ini, Justin Hubner masih berusia 20 tahun.

Justin Hubner tercatat sudah empat kali menimba ilmu di akademi sepak bola. Pemilik nama lengkap Justin Quincy Hubner menimba ilmu di akademi Brabant United, Willem II, Den Bosch, dan Wolverhampton Wanderers.

Pada usia 17 tahun, Justin Hubner merantau ke Inggris dan menimba ilmu bersama The Wolves. Menarik untuk melihat kelanjutan karier dari sang pemain di klub elite Inggris itu.

4 dari 5 halaman

2025

Justin Hubner bergabung dengan Wolverhampton Wanderers U-21 pada 2022. Saat itu, sang pemain menandatangani kontrak sampai 30 Juni 2025.

Performa Justin Hubner bersama Wolves cukup mengilap. Hubner tercatat bermain 36 kali dan mencetak tiga gol untuk Wolves U-18.

Selain itu, dia juga telah mengumpulkan 44 penampilan, tiga gol, dan dua assist di Wolves U-21. Justin Hubner bahkan hampir mendapatkan kesempatan debut di Premier League setelah masuk skuad Wolves saat menghadapi Arsenal (2/12/2023).

5 dari 5 halaman

2

Sebelum menjadi WNI, Justin Hubner sudah membela Belanda U-20. Sang pemain membukukan 12 penampilan.

Selain itu, Justin Hubner juga telah mencatatkan dua penampilan di Timnas Indonesia U-20. Ketika itu, Justin Hubner memang disiapkan untuk membela Timnas Indonesia di Piala Dunia U-20 2023.

Kini, Justin Hubner sedang menunggu debut di Timnas Indonesia senior. Namun, sang pemain masih menunggu surat perpindahan federasi dari KNVB ke PSSI.

Video Populer

Foto Populer