Sukses


Liga 2: Tak Hanya Lolos Fase Grup, PSIM Yogyakarta Targetkan Naik Kasta ke Liga 1

Bola.com, Yogyakarta - PSIM Yogyakarta menjamu Nusantara United pada pekan ke-11 Pegadaian Liga 2 2023/2024. Laga ini berlangsung di Stadion Mandala Krida, Yogyakarta, Rabu (13/12/2023) sore WIB.

Pelatih fisik PSIM Yogyakarta, Ruly Hidayansyah, menyatakan kesiapan timnya. Dia berujar, Hariono dkk. dalam keadaan baik dan siap tempur.

Jeda waktu persiapan sekitar dua pekan digunakan untuk membenahi segala kekurangan Laskar Mataram, julukan PSIM.

"Untuk persiapan melawan Nusantara United semua pemain siap. Tidak ada masalah karena kedalaman skuad kami sedang bagus dan ada beberapa pemain masih proses pemulihan," ujar Ruly Hidayansyah, Senin (11/12/2023).

"Latihan hari ini cuma preparation saja. Jadi ada penurunan intensitas agar nanti maksimal saat bertanding. Tapi masih diselingi taktikal untuk mengatasi bagaimana nanti Nusantara bermain,” sambungnya.

 

 

2 dari 3 halaman

Tetap Incar Kemenangan

Hasil pada laga nanti tak akan memengaruhi peringkat PSIM Yogyakarta di tabel klasemen sementara Grup 2 Liga 2.

Sebab, mereka yang mengamankan 20 angka sudah dipastikan lolos ke babak 12 besar bersama FC Bekasi City (23 poin) dan Malut United (19 poin).

Sedangkan Persikab Bandung, Nusantara United, PSKC Cimahi, serta Perserang Serang akan mengadu nasib di babak play off agar tak terdegradasi dari Liga 2.

Meski begitu, pelatih PSIM Yogyakarta, Kas Hartadi, menegaskan, timnya tetap mengincar kemenangan. Arsitek asal Surakarta itu ingin Laskar Mataram memungkasi laga kandang terakhir dengan poin penuh.

"Pokoknya harus tetap menang. Tidak pilih-pilih lawan karena semua tim sama saja. Apalagi, Nusantara United punya pelatih baru, tentu punya gaya melatih berbeda dan ini kami waspadai," tegasnya.

Nusantara United kini ada di bawah komando Guntur Cahyo Utomo. Dia menggantikan posisi head coach, Rasiman yang didepak didepak belum lama ini.

 

 

 

3 dari 3 halaman

Bersyukur

Sementara itu, manajer PSIM Yogyakarta, Dyaradzi Aufa Taruna, bersyukur atas keberhasilan Laskar Mataram melenggang ke babak 12 besar, meski masih menyisakan dua pertandingan fase grup.

"Alhamdulillah dengan posisi ini PSIM bisa lolos ke 12 besar. Tapi kami tetap harus fokus karena masih memiliki dua laga sisa di fase grup ini," ucapnya.

Kendati sudah berada di posisi aman, pria yang akrab disapa Razzi itu menyatakan, timnya tak boleh bersantai. Menurut dia, perjuangan PSIM Yogyakarta masih sangat panjang.

Lawan-lawan yang dihadapi pada fase selanjutnya juga semakin berat. Adapun sejumlah klub yang memastikan diri lolos ke fase 12 besar yaitu Semen Padang, Persiraja Banda Aceh, Persela Lamongan, PSBS Biak hingga Persewar Waropen.

"Kami masih belum bisa santai. Babak 12 besar ini hanya permulaan. Masih banyak pekerjaan yang harus kami lakukan karena target kami bukan hanya 12 besar, tapi lolos Liga 1," katanya.

Video Populer

Foto Populer