Sukses


CR7 Timnas Malaysia Siap Bersaing dengan Pemain Naturalisasi demi Dapatkan Tempat di Piala Asia 2023

Bola.com, Kuala Lumpur - Timnas Malaysia sedang bersiap menghadapi Piala Asia 2023. Itu adalah Piala Asia pertama mereka sejak edisi 2007.

Pada Piala Asia 2023, Timnas Malaysia akan diperkuat banyak pemain naturalisasi. Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM) memang getol melakukan program itu dalam beberapa tahun terakhir.

Pemain naturalisasi terbaru yang ada di Tim Harimau Malaya adalah Romel Morales. Sosok yang bisa bermain di possisi striker dan winger ini adalah pemain asli Kolombia.

Meski banyak diperkuat pemian naturalisasi, Faisal Halim tak gentar. Sosok yang kerap disebut CR7 nya Timnas Malaysia siap bersaing dengan sportif.

"Dalam daftar ada 26 pemain dan sudah tentu semuanya berkualitas dan ada kelebihan masing-masing," ujar Faisal Halim dikutip dari media Malaysia, Stadium Astro.

"Pemain seharusnya memberikan kerja yang lebih baik buat pasukan dan jurulatih akan menilai siapa yang terbaik dan siapa yang akan diturunkan," tegasnya.

---

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Tak Ada Jaminan

Timnas Malaysia tengah menjalani pemusatan latihan. Tim asuhan Kim Pan-gon tersebut tentu ingin tampil maksimal di Piala Asia 2023.

Faisal Halim pun sedikit menceritakan mengenai kondisi pemusatan latihan Timnas Malaysia. Pemain Selangor FC itu merasa pemusatan latihan kali ini berjalan sangat ketat.

"Dalam pemusatan latihan kali ini saya rasa persaingannya cukup sengit. Tak ada satu pun jaminan untuk bisa bermain penuh. Tidak ada jaminan bisa bermain di semua pertandingan," ujarnya.

3 dari 3 halaman

Grup Berat

Timnas Malaysia tergabung di Grup E Piala Asia 2023. Grup itu terbilang sangat berat.

Skuad Harimau Malaya harus bersaing dengan Korea Selatan yang selama ini dikenal sebagai salah satu raja sepak bola Asia. Kemudian ada dua kuda hitam dari Timur Tengah yang siap menyulitkan Malaysia yakni Yordania dan Bahrain.

Sumber: Stadium Astro

Video Populer

Foto Populer