Sukses


Push Rank Terus! Posisi Timnas Indonesia di FIFA Tembus 135 Setelah Habisi Vietnam 3-0

Bola.com, Jakarta Timnas Indonesia push rank lagi setelah mengalahkan Vietnam 3-0 pada laga lanjutan Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion My Dinh, Hanoi, Selasa (26/3/2024) malam WIB.

Meski belum resmi, berdasarkan hitungan Footyrankings, poin Indonesia bertambah 14,66 menjadi 1102,7. Posisi skuad Garuda naik menjadi 135.

Sementara Vietnam kembali merosot. Berkurang 14,66 poin, mereka turun tiga peringkat menjadi 115.

Ini jelas menjadi bencana besar bagi Vietnam yang sebelum Piala Asia 2023 menjadi tim ASEAN dengan peringkat terbaik (99).

Sementara, Timnas Indonesia tiga kali mengalahkan Vietnam sejak Piala Asia dan melesar dari 145 ke 135.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Rekor Buruk Vietnam

Timnas Vietnam mencatat rekor mengenaskan. Tim besutan Philippe Troussier itu menjadi tim yang poinnya paling jeblok semenjak Piala Asia 2023 sampai jeda internasional periode Maret 2024.

Di Piala Asia, Vietnam menelan tiga kekalahan dari Irak, Jepang, dan Indonesia. Kekalahan itu membuat mereka terlempar dari posisi 100 besar. Sebelum Piala Asia, Vietnam di posisi 95. Setelah ajang yang digelar di Qatar itu tuntas, Vietnam kehilangan 41 poin dan merosot ke 105.

Piala Asia juga menjadi ajang untuk memperbaiki peringkat. Indonesia lumayan setelah meraih satu kemenangan atas Vietnam di fase grup. Sebelum laga melawan Vietnam, posisi Indonesia masih di angka 147. Dengan perbedaan ranking yang sangat jauh, Skuad Garuda mendapatkan poin lumayan berkat kemenangan ini.

Di Piala Asia, Timnas Indonesia mendapat tambahan 23.18 poin dan naik ke posisi 142. 

3 dari 4 halaman

Hattrick Kemenangan

Tiga gol Timnas Indonesia masing-masing dicetak oleh Jay Idzes (9’), Ragnar Oratmangoen (23’), dan Ramadhan Sananta (90+8’).

Kemenangan ini melengkapi keberhasilan Timnas Indonesia yang sebelumnya juga unggul tipis 1-0 atas Vietnam di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (21/3/2024).

Selain itu, Timnas Indonesia kini sukses memetik tiga kemenangan beruntun saat berjumpa Vietnam. Sebelumnya, Tim Merah Putih juga menang 1-0 dalam pertemuan kedua tim di fase grup Piala Asia 2023 pada 19 Januari 2024.

4 dari 4 halaman

Selalu Cleansheet

Menariknya, tiga pertandingan Timnas Indonesia melawan Vietnam selalu berakhir tanpa kebobolan alias clean sheet.

Hasil kemenangan 3-0 ini membuat Timnas Indonesia nyaman posisi kedua dengan tujuh poin di Grup F. Tim Merah Putih sudah melakoni empat laga Grup F dengan hasil dua menang, satu seri, dan satu kalah.

Video Populer

Foto Populer