Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia akan menjamu Timnas Australia dalam laga kedua putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Laga itu akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta pada Selasa (10/9/2024).
Dalam rangka mempersiapkan laga penting melawan Timnas Australia, Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, melakukan pengecekan kondisi Stadion Gelora Bung Karno (GBK) pada Sabtu, 7 September 2024.
Baca Juga
Advertisement
Dalam kunjungan ini, Erick Thohir didampingi oleh Pusat Pengelolaan Komplek Gelanggang Olahraga Bung Karno (PPKGBK), Rakhmadi A. Kusumo.Setelah melakukan inspeksi, Erick Thohir menyampaikan kabar baik mengenai kondisi stadion.
"Secara keseluruhan, keadaan stadion cukup baik," kata Erick Thohir.
Â
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Perbaikan Kecil
Menurut Erick Thohir, lapangan Stadion Utama Gelora Bung Karno hanya perlu mengalami perbaikan kecil. Perbaikan itu tidak akan signifikan.
Yang pasti, Erick Thohir menegaskan lapangan Stadion Utama Gelora Bung Karno akan siap saat dipakai menghadapi Timnas Australia.
"Akan ada beberapa improvement, tetapi tidak ada yang signifikan yang akan mengganggu pertandingan. Kami berkomitmen untuk memastikan ke pengelola GBK semua sudah siap untuk pertandingan menghadapi Australia," ujarnya.
Â
Advertisement