Bola.com, Jakarta - Ketua PSSI, Erick Thohir, buka suara setelah Timnas Indonesia U-20 kalah dari Timnas Uzbekistan U-20 dan tersingkir dari Piala Asia U-20 2025 China.
Timnas Indonesia U-20 keok 1-3 dari Uzbekistan U-20 dalam matchday kedua Grup C Piala Asia U-20 2025 di Shenzhen Youth Football Training Base Centre Stadium, Shenzhen, Minggu (16-2-2025) malam WIB.
Baca Juga
PSSI Ingin Timnas Indonesia Lolos Langsung ke Piala Dunia 2026: Tak Perlu ke Putaran Keempat Kualifikasi
Konfirmasi Erick Thohir Terkait Update Skuad Timnas Indonesia: Dean James, Emil Audero dan Joey Pelupessy Masuk, Egy Maulana Vikri Out
Perpindahan Federasi Emil Audero, Dean James, dan Joey Pelupessy Tuntas, Didaftarkan ke Timnas Indonesia Vs Australia dan Bahrain
Advertisement
Uzbekistan U-20 membuka keunggulan melalui Mukhammadali Urinboev pada menit ke-21, tetapi disamakan Timnas Indonesia U-20 lewat Jens Raven, dua menit berselang.
Namun, Uzbekistan U-20 berhasil mencetak dua gol lagi via Abdugafur Khaydarov menit ke-47 dan Saidumarkhon Saidnurullaev (63').
Berita Video, Rizky Ridho mengucapkan maaf setelah Persija bermain imbang melawan Persib pada Minggu (16/2/2025)
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Ungkapan Erick Thohir
Uzbekistan U-20 adalah juara bertahan Piala Asia U-20, yang berhasil diimbangi Timnas Indonesia U-20 di penyisihan grup pada edisi 2023.
"Sutu pelajaran berharga untuk Timnas Indonesia U-20 dari juara bertahan Piala Asia U-20, Uzbekistan U-20," ujar Erick Thohir lewat akun Instagramnya, @erickthohir, Minggu (16/2/2025).
"Sempat bangkit saat Jens Raven mencetak gol penyeimbang, namun Timnas Indonesia U-20 harus mengakui keunggulan Uzbekistan U-20 pada akhir laga dengan skor 1-3," lanjutnya.
Advertisement
Dijaga
Kegagalan di Piala Asia U-20 2025 ini sekaligus memupus ambisi Timnas Indonesia U-20 untuk lolos ke Piala Dunia U-20 2025 Cile.
Erick Thohir meminta generasi Timnas Indonesia U-20 tetap dikembangkan untuk menjadi penerus timnas senior di masa yang akan datang.
"Progam Timnas Indonesia U-20 ini akan terus dijaga dan dilanjutkan untuk menjaga regenerasi timnas senior," tutur Erick Thohir.