Sukses


Van Gaal Keluhkan Padatnya Jadwal Manchester United

Bola.com, Manchester - Manajer Manchester United, Louis van Gaal, mengeluhkan padatnya jadwal yang akan dihadapi oleh timnya menjelang akhir 2015.

Manchester United baru saja bertandang ke Rusia dalam lanjutan babak fase grup Liga Champions. Setan Merah bermain imbang 1-1 oleh tim tuan rumah, CSKA Moskow di stadion Arena Khimki, Kamis (22/10/2015) dini hari WIB.

Wayne Rooney dan kawan-kawan harus menempuh jarak sejauh 3.200 mil ke Rusia sebelum akhirnya kembali ke Inggris. Dengan begitu, Manchester United hanya diberi waktu selama tiga harus untuk persiapan laga Derby Manchester kontra Manchester City, Minggu (24/10/2015) malam WIB.

Menurut Van Gaal, jadwal pertandingan semacam ini sangat riskan untuk Wayne Rooney dan kawan-kawan. Pasalnya, para pemain United akan menghadapi resiko kelelahan.

"Tidak ada libur musim dingin dan, menurut saya, itu adalah hal yang paling jahat dari budaya ini. Hal ini tidak baik untuk sepak bola Inggris," kata Van Gaal seperti dilansir Sky Sports, Jumat (23/10/2015).

"Ini tak baik untuk klub atau tim nasional. Menurut saya, Anda harus mengubahnya. Inggris belum memenangi apapun selama berapa tahun? Karena semua pemain sudah lelah pada akhir musim," tutur pria Belanda itu.

Seperti diketahui, menjelang akhir tahun memang sepak bola Inggris sangat disibukkan oleh sejumlah jadwal pertandingan. Dalam sepekan, satu klub bisa bermain dua di kompetisi yang berbeda.

Setelah City, Setan Merah akan menghadapi Middlesbrough di ajang Piala Liga (28/10/2015). Tiga hari berselang, mereka bakal bertandang ke Selhurst Park, markas Crystal Palace.

Sumber: Skysports

Saksikan live streaming pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini:

Baca Juga:

Van Gaal: City Lebih Diuntungkan di Derby Manchester

Gagal Bersinar, Van Gaal Akhirnya Ungkap Alasan Beli Rojo

Lawan CSKA, Van Gaal Sebut Martial Bodoh

Video Populer

Foto Populer