Sukses


De Bruyne Bertekad Bawa City Raih Piala Liga Inggris

Bola.com, Manchester - Gelandang baru Manchester City, Kevin De Bruyne, bertekad mempersembahkan setidaknya satu gelar bagi The Citizens pada kompetisi musim 2015 - 2016.

Kevin De Bruyne bergabung bersama Manchester Cty dari Vfl Wolfsburg pada 30 Agustus 2015. Pemain berkebangsaan Belgia itu mendapatkan kontrak berdurasi selama enam musim bersama Manchester Biru.

De Bruyne sejauh ini tampil sebanyak 34 kali membela City dan mencetak 12 gol. Performa cemerlangnya itu mengantar City berada di posisi dua klasemen sementara Premier League dengan 44 poin, tertinggal tiga angka dari Leicester City yang berada di puncak.

Kesempatan terdekat City untuk meraih trofi adalah di ajang Piala Liga Inggris. Tim besutan Manuel Pellegrini berada di babak semifinal. City harus memenangkan pertandingan leg kedua melawan Everton di Etihad Stadium, Kamis (28/1/2016) dini hari WIB, minimal dengan skor 1-0 untuk melangkah ke babak final.

"Kami harus setidaknya meraih satu trofi musim ini. Kami akan melakoni leg kedua kontra Everton tetapi kans masuk final tetap ada. Pekan ini juga kami akan bermain di piala FA. Namun, kami memiliki kendala di Liga Champions. Sejauh ini, kami belum tampil bagus," ucap De Bruyne.

"City menempati peringkat dua di klasemen sementara Premier League. Saat ini, Leicester City menempati puncak klasemen dan ada Tottenham yang siap menyodok, semuanya sangat ketat. Mari kita lihat jika bisa memenangkan beberapa laga lagi dan di mana City berada pada Januari atau Februari mendatang," ia menambahkan.

Selain Piala Liga Inggris, City masih berkompetisi di tiga ajang lainnya, yakni Premier League, Liga Champions, dan Piala FA. De Bruyne mengaku tak memiliki masalah kebugaran terkait padatnya jadwal City.

"Pada saat ini saya merasa fit. Saya tak punya permasalahan fisik. Terkait masalah cedera, saya tak pernah mendapatkannya dalam tiga atau empat terakhir. Semoga saja catatan itu tetap bertahan. Saya tak lelah dan siap bermain di setiap partai," Kevin De Bruyne mengakhiri pembicaraan.

Sumber: Manchester Evening News

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer