Sukses


Lima Manajer yang Jadi Penakluk Jose Mourinho

Bola.com, Jakarta - Jose Mourinho merupakan satu di antara manajer sepak bola terbaik di dunia. Ia merupakan ahli strategi terbaik yang saat ini mewarnai Liga Primer Inggris bersama Manchester United. Pada saat awal kedatangannya ke Premier League, ia berhasil merengkuh dua trofi sekaligus bersama Chelsea.

Mourinho hanya mencatatkan satu kekalahan pada Premier League 2004-05 dan pada musim berikutnya, Chelsea yang ia besut hanya kalah sebanyak empat kali. Pada dua musim pertamanya di Premier League, manajer asal Portugal tersebut seperti tidak terkalahkan. Tidak heran ia menjuluki dirinya sendiri sebagai 'The Special One'.

Namun seiring berjalannya waktu, para manajer lain mulai bisa mencari celah dari strategi yang diterapkan Mou. Berikut adalah lima manajer sepak bola yang berhasil menaklukkan Jose Mourinho lebih dari satu kali.

1. Alan Pardew
Alan Pardew telah tiga kali berhadapan dengan Jose Mourinho, dua pertandingan sebagai manajer Newcastle United dan satu pertandingan sebagai manajer Crystal Palace. Pertemuan pertama terjadai pada tahun 2013, ketika Chelsea bertandang ke St. James' Park. Ketika itu, gol yang dicetak Yohan Gouffran dan Loic Remy membawa The Magpies menaklukkan The Blues.

Pertemuan kedua terjadi pada Desember 2014, ketika Chelsea sedang berada dalam rentetan 23 pertandingan tanpa kekalahan. Dua gol yang dilesakkan Papiss Cisse mengakhiri perlawan The Blues dengan skor akhir 2-1.

Pertemuan ketiga terjadi ketika Pardew sudah menjadi manajer Crystal Palace pada Agustus 2015. Ketika itu Palace sukses menaklukkan Chelsea dengan skor akhir 2-1.

2 dari 3 halaman

2

2. Tony Pulis
Tony Pulis saat ini menangani West Bromwich Albion, namun sebelumnya ia pernah membuat Stoke City sebagai tim yang mengancam ketika bermain di kandang sendiri, Britannia Stadium. Pulis dan Mourinho sudah bertemu sebanyak empat kali, tetapi Mou baru sekali mengungguli Pulis. Mou sendiri pernah mengeluarkan pernyataan yang mengindikasikan kalau ia mengagumi Pulis.

"Jika saya mempunyai klub di Inggris, maka saya akan menunjuk Tony Pulis sebagai manajer. Dia mempunyai catatan yang luar biasa dan dia bisa melakukan yang pada umumnya tidak dimengerti oleh orang lain. Dia mengerti apa yang dibutuhkan oleh sebuah klub," ungkap Mourinho.

3. Rafael Benitez
Rafael Benitez dan Jose Mourinho mempunyai sejarah rivalitas yang intensif. Kedua sosok ini sering beradu komentar yang menjatuhkan satu sama lain. Uniknya, dua manajer ini pernah menangani tiga klub yang sama, yaitu Inter Milan, Chelsea dan Real Madrid.

Rafa dan Mou sudah bertanding sebanyak 12 kali. Kedua manajer kelas dunia ini mempunyai catatan yang seimbang dari 12 pertandingan tersebut, yaitu empat menang, empat imbang dan empat kalah. Mourinho pernah menyindir Benitez ketika manajer asal Spanyol tersebut menangani klub yang pernah ditangani oleh Mou.

"Benitez meneruskan pekerjaan saya di Inter Milan, di mana ia menghancurkan klub terbaik eropa hanya dalam tempo enam bulan," jelas Mou.

3 dari 3 halaman

3

4. Jurgen Klopp
Jurgen Klopp menungguli Mourinho ketika masih menjadi pelatih Borussia Dormtund. Kala itu, Dortmund besutan Klopp sukses mengungguli Real Madrid asuhan Mourinho di Liga Champions Eropa. Kekalahan tersebut membuat Dortmund melaju ke final Liga Champions untuk menghadapi Bayern Munchen pada tahun 2013.

Ketika menjadi manajer Liverpool, Klopp kembali menjadi momok bagi Mourinho ketika kedua manajer tersebut bertemu pada Oktober 2015 dalam laga Premier League. Kala itu, The Reds sukses menaklukkan Chelsea dengan skor 1-3 di Stamford Bridge.

5. Pep Guardiola
Pep Guardiola menjadi nama manajer terakhir yang kerap mempermalukan Mourinho. Guardiola adalah rival abadi Mourinho dalam dunia manajerial. Awal mula rivalitas terjadi ketika Pep ditunjuk sebagai pelatih baru Barcelona untuk menggantikan Frank Rijkaard. Mou yang juga menginginkan posisi pelatih Barcelona merasa kecewa dan memilih Real Madrid setelah ia hengkang dari Inter Milan pada tahun 2010.

Laga El Clasico antara Real Madrid dan Barcelona menjadi saksi perselisihan Mou dan Pep. Kedua sosok yang pernah bersahabat ini menjadi musuh yang saling memengaruhi satu sama lain. Ketika Guardiola resmi ditunjuk sebagai manajer Manchester City, Mou kembali membuat kejutan dengan menerima pinangan Manchester United.

Derby Manchester yang penuh drama menjadi lebih menarik dengan kehadiran Mou dan Pep. Pada pertemuan perdana di derby Manchester, Pep sukses mengungguli Mou setelah City mengamankan kemenangan dengan skor 1-2.

Sumber: Berbagai Sumber

Video Populer

Foto Populer