Sukses


Tanpa Kane, Ini Target Pochettino saat Bersua Manchester United

Bola.com, Manchester - Manajer Tottenham HotspurMauricio Pochettino, mengaku optimistis dapat mengalahkan Manchester United ketika melawat ke Old Trafford pada laga pekan ke-10 Premier League, Sabtu (28/10/2017). Ia percaya, The Lilywhites, julukan Tottenham Hotspur, tetap kuat meski tanpa Harry Kane.

Tottenham kekurangan daya serang ketika melawat ke markas Manchester United. Hal itu berlatar penyerang andalan mereka, Harry Kane, belum pulih dari cedera.

Bukan tanpa alasan, penyerang berusia 24 tahun itu merupakan sumber gol utama Tottenham Hotspur. Sepanjang musim 2017-2018, Kane membukukan 13 gol dari 12 pertandingan di berbagai ajang.

Meski merindukan Kane, Pochettino tetap memercayai pemain Tottenham lainnya. Manajer asal Argentina itu yakin dapat membawa pulang tiga poin dari Old Trafford.

"Anda pasti akan merindukan penyerang terbaik. Namun, saya percaya kami dapat mengalahkan Manchester United dengan seluruh tim," kata Pochettino.

Sang pelatih mengungkapkan, The Spurs memiliki senjata lain yang tak kalah berbahaya. "Saya merasa kecewa karena Kane merupakan penyerang utama kami dan dia merupakan salah satu terbaik di dunia. Tetapi, kami bisa tampil tanpa dia. Kami memiliki Fernando Llorente dan Son Heung-min," tambahnya.

Harry Kane merupakan lulusan akademi sepak bola Tottenham Hotspur. Selama berseragam The Lilywhites, Kane telah bermain dalam 177 pertandingan dengan koleksi 112 gol. Tak heran jika Harry Kane sebenarnya menjadi andalan The Spurs saat bersua Manchester United.

Sumber: BBC

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer