Sukses


Baru 36 Tahun, Mantan Pemain MU Meninggal Dunia

Jakarta Mantan pemain Manchester United (MU), Liam Miller meninggal dunia. Pemain asal Republik Irlandia itu wafat dalam usia 36 tahun.

Seperti dilansir Daily Mail, Miller sebelumnya berjuang melawan penyakit kanker. Mantan pemain Celtic ini diketahui mengidap kanker pankreas sejak setahun terakhir.

Miller meninggal hanya empat hari sebelum dia merayakan ulang tahun pada 13 Februari nanti. Selama mengidap kanker, berbagai pengobatan dijalani termasuk ke Amerika Serikat.

Terakhir, Miller memilih pulang ke kota kelahirannya di Cork, Republik Irlandia. Dia Cork, dia terus menjalani kemoterapi untuk kesembuhannya.

Karier profesional Miller dimulai pada 2000 saat MU merekrutnya pada 2004. Namun, dia hanya tampil sebanyak sembilan laga bersama The Red Devils (julukan MU), yang kala itu masih ditangani Sir Alex Ferguson.

 

2 dari 2 halaman

Sempat Dipinjamkan MU

Dalam dua musim bersama MU itu, Miller juga sempat dipinjamkan ke klub lain. Miller kesulitan menembus tim utama karena MU saat itu memiliki gelandang-gelandang top dunia.

Meski kariernya bersama MU tak berjalan mulus, mantan pemain Sunderland ini memiliki 21 caps dengan Timnas Republik Irlandia. Debutnya bersama Timnas Republik Irlandia terjadi pada 2004.

Miller merupakan produk akademi Celtic. Selain MU, Leeds United, Sunderland, dan Queen Park Rangers merupakan sederet klub Liga Inggris yang pernah ia bela.

Video Populer

Foto Populer