Sukses


Prediksi Chelsea Vs Liverpool: Ambil Alih Posisi Puncak

Bola.com, London - Chelsea akan menjamu Liverpool pada pertandingan pekan ketujuh Premier League 2018-2019 di Stamford Bridge, Sabtu (29/8/2019) malam WIB. Laga ini jadi kesempatan buat The Blues untuk menggusur posisi The Reds.

Sampai pekan keenam, Liverpool menjadi satu-satunya tim Premier League yang mampu menyapu bersih kemenangan. Hasil itulah yang membuat klub asal Merseyside memuncaki klasemen sementara dengan raihan 18 poin.

Adapun Chelsea berada di peringkat ketiga dengan raihan 16 poin. Pada laga tersebut, klub asal London Barat harus puas bermain imbang 0-0 kontra West Ham United.

Namun, Chelsea tentu saja akan mengawali laga nanti dengan kepercayaan diri tinggi. Eden Hazard dkk baru saja mendepak Liverpool dari Piala Liga Inggris setelah menang dengan skor 2-1.

Meski demikian, pelatih Maurizio Sarri tak menganggap kemenangan itu sebagai keuntungan jelang pertemuan di Premier League. Pria asal Italia itu yakin Liverpool akan memainkan permainan berbeda dan berpeluang menyulitkan Chelsea.

"Saya rasa kemenangan atas Liverpool di Piala Liga Inggris tak akan membawa keuntungan apapun. Pertandingan nanti sangatlah berbeda dan juga susunan pemain yang berbeda," kata Sarri seperti dikutip situs resmi klub.

"Mungkin mereka akan meningkatkan penampilan setelah pertandingan Rabu kemarin yang sulit. Laga nanti pun akan sangat sulit juga karena mungkin akan mengusung permainan terbuka," ujar Sarri.

Sementara itu, Liverpool tentu saja datang dengan ambisi yang tinggi. Pasukan Jurgen Klopp tak ingin kembali dipermalukan Chelsea.

Apalagi kemenangan atas Chelsea nantinya bakal membuat mereka kukuh di pucuk klasemen. Namun, Klopp sadar timnya wajib bekerja keras untuk mencuri tiga poin dari markas Si Biru.

"Kami akan menyambangi markas Chelsea dengan kepercayaan diri dan mencoba memberikan yang terbaik. Meskipun dalam laga seperti ini Anda tidak bisa memastikan akan mendapatkan hasil seperti yang diinginkan. Namun, kami akan berusaha untuk meraih hal itu dan itulah yang akan kami coba," tegas Jurgen Klopp.

Pertadingan ini akan menjadi duel edisi ke-174 buat kedua tim. Sejauh ini Liverpool masih unggul dengan 77 kemenangan, Chelsea meraih 40 kemenangan, dan 63 laga berakhir imbang.

2 dari 2 halaman

Data - Fakta

Prakiraan susunan pemain

Chelsea: Kepa Arrizabalaga, Marcos Alonso, David Luiz, Gary Cahill, Cesar Azpilicueta, Mateo Kovacic, Jorginho, N'Golo Kante, Eden Hazard, Olivier Giroud, Willian

Manajer: Maurizio Sarri (Italia)

Liverpool: Alisson Becker, Andrew Robertson, Virgil Van Dijk, Joe Gomez, Alexander-Arnold, Naby Keita, Georginio Wijnaldum, James Milner, Sadio Mane, Roberto Firmino, Mohammed Salah

Manajer: Jurgen Klopp (Jerman)

Head to head

  • 27/9/2018 - Liverpool 1-2 Chelsea (Piala Liga Inggris)
  • 6/5/2018 - Chelsea 1-0 Liverpool (Premier League)
  • 26/11/2018 - Liverpool 1-1 Chelsea (Premier League)
  • 1/2/2017 - Liverpool 1-1 Chelsea (Premier League)
  • 17/9/2016 - Chelsea 1-2 Liverpool (Premier League)

Lima pertandingan terakhir Chelsea

  • 27/9/2018 - Liverpool 1-2 Chelsea (Piala Liga Inggris)
  • 23/9/2018 - West Ham United 0-0 Chelsea (Premier League)
  • 20/9/2018 - PAOK 0-1 Chelsea (Liga Europa)
  • 15/9/2018 - Chelsea 4-1 Cardiff City (Premier League)
  • 1/9/2018 - Chelsea 2-0 AFC Bournemouth (Premier League)

Lima pertandingan terakhir Liverpool

  • 27/9/2018 - Liverpool 1-2 Chelsea (Piala Liga Inggris)
  • 22/9/2018 - Liverpool 3-0 Southampton (Premier League)
  • 19/9/2018 - Liverpool 3-2 Paris Saint-Germain (Liga Champions)
  • 15/9/2018 - Tottenham Hotspur 1-2 Liverpool (Premier League)
  • 1/9/2018 - Leicester City 1-2 Liverpool (Premier League)

Prediksi Bola.com

Chelsea 50-50 Liverpool

Video Populer

Foto Populer