Sukses


Jelang Tottenham Vs Manchester United, Paul Pogba Usung Misi Balas Dendam

Bola.com, Manchester - Gelandang Manchester United, Paul Pogba, mengaku tidak akan membiarkan timnya kembali menelan kekalahan dari Tottenham Hotspur. Oleh karena itu, Pogba bakal memastikan hal itu tidak terjadi lagi.

Pogba dan kawan-kawan membawa memori buruk saat tandang ke markas Spurs pada pekan ke-22 Premier League, di Stadion Wembley, Minggu (13/1/2019). Hal ini lantaran Manchester United kalah telak 0-3 dari Spurs pada putaran pertama Premier League, di Old Trafford.

Saat itu, The Red Devils harus menerima kenyataan takluk 0-3 dari tim tamu. Dua gol dari Lucas Moura dan gol dari Harry Kane membuat tim yang masih diasuh Jose Mourinho, tertunduk lesu.

"Saya masih mengingat pertemuan pertama (melawan Spurs), saat kami kalah 0-3 di kandang," ujar Pogba.

"Saya masih menyimpan memori itu. Kami tidak ingin hal ini terjadi lagi," ia melanjutkan.

Pogba mengaku antusias menyambut pertandingan kali ini. Namun, ia tak memungkiri Manchester United tidak akan mudah membawa pulang hasil positif dari markas The Lilywhites.

"Mereka tim yang sangat bagus, mereka berada di empat besar, jadi ini akan menjadi pertandingan besar. Ini akan menjadi laga yang sulit karena kami sama-sama membutuhkan poin," tukas Pogba.

Pogba sedang dalam performa terbaik sejak Manchester United diarsiteki Ole Gunnar Solskjaer. Pemain asal Prancis ini mencetak empat gol dan tiga assist yang membuatnya meraih gelar Pemain Terbaik Manchester United bulan Desember 2018.

Sumber: Manchester Evening News

Saksikan siaran langsung pertandingan-pertandingan Premier League, La Liga, Ligue 1, dan Liga Europa di sini

Video Populer

Foto Populer