Sukses


Prediksi Arsenal Vs Chelsea: Tuan Rumah dalam Tekanan

Bola.com, London - Arsenal akan menjamu Chelsea pada laga pekan ke-23 Premier League 2018-2019 di Emirates Stadium, Sabtu (19/1/2019). Tim tuan rumah dalam tekanan, karena wajib meraih kemenangan agar tidak turun peringkat.

Mengacu pada tabel klasemen sementara Premier League, Arsenal saat ini berada di urutan kelima dengan raihan 41. Pasukan Meriam London memetik 12 kemenangan, lima imbang, dan menelan lima kekalahan.

Arsenal bisa menjadikan laga melawan Chelsea sebagai panggung kebangkitan. Seperti diketahui, pada laga sebelumnya pasukan London Utara harus menelan kekalahan 0-1 dari West Ham United.

Bisa dikatakan, laga melawan Chelsea bakal sangat krusial buat Arsenal. Andai mampu menyegel kemenangan, mereka bisa mempertahankan posisi di peringkat kelima.

Namun sebaliknya, jika menelan kekalahan atau meraih hasil imbang, Mesut Ozil dkk. berpeluang lengser ke peringkat keenam. Syaratnya, pada pertandingan lainnya Manchester United yang mengoleksi poin sama mampu meraih kemenangan atau minimal imbang kontra Brighton.

"Chelsea adalah tim dengan organisasi permainan yang bagus dan dihuni pemain-pemain hebat. Laga yang sulit, akan tetapi saya yakin dengan semangat, kualitas, dan permainan kami ketika bermain di kandang dengan dukungan suporter," kata Emery dalam konferensi pers jelang laga.

"Laga yang spesial karena di Emirates. Pertandingan yang sulit, namun jika kami bermain dengan penampilan yang bagus, organisasi, maka kami bisa menang," tegas Emery.

 

2 dari 3 halaman

Laga Penuh Risiko dan Kesempatan buat Chelsea

Pemain Arsenal, Alexandre Lacazette (kanan) mengamankan bola dari kejaran pemain Chelsea, Andreas Christensen pada laga semifinal Piala Liga Inggirs di Emirates stadium, London, (24/1/2018). Arsenal menang 2-1. (AP/Matt Dunham)

Sementara itu, Chelsea tentu tak ingin kunjungan ke London Utara sia-sia. Pasukan Maurizio Sarri sadar mereka membutuhkan kemenangan untuk tetap bisa bersaing di papan atas klasemen.

Chelsea saat ini berada di peringkat keempat dengan raihan 47 poin, tertinggal satu angka dari Tottenham Hotspur yang menghuni peringkat ketiga. Manajer The Blues, Maurizio Sarri, menilai laga nanti ibarat dua mata pisau untuk timnya.

"Laga ini buat kami seperti risiko dan juga kesempatan. Risiko yang harus dihadapi karena Arsenal tampil baik di kandang, jadi akan menjadi pertandingan yang sangat sulit dan berbahaya buat kami," ucap Sarri.

"Laga nanti juga menjadi sebuah kesempatan besar buat kami. Pertandingan yang sangat penting dan sulit karena mereka adalah tim yang bagus. Terutama di lini ofensif, mereka salah satu yang terbaik di Premier League," ujar pria asal Italia itu.

Chelsea sebenarnya punya kenangan bagus saat bermain di Emirates Stadium. Dalam 14 kunjungan di liga, klub asal London Barat itu hanya kalah sekali (dengan skor 0-3 pada September 2016) dan sisanya meraih 8 kemenangan serta lima kali imbang.

Laga nanti menjadi pertemuan ke-177 untuk kedua tim. Arsenal sejauh ini masih dominan dengan 67 kemenangan, Chelsea meraih 58 kemenangan, dan 51 laga harus berakhir imbang.

3 dari 3 halaman

Data-Fakta

Prakiraan susunan pemain

Arsenal (3-4-3): Bernd Leno (kiper), Shkordan Mustafi, Sokratis, Laurent Koscielny (belakang), Hector Bellerin, Lucas Torreira, Granit Xhaka, Sead Kolasinac (tengah), Alex Iwobi, Pierre-Emerick Aubameyang, Alexandre Lacazette (depan)

Manajer: Unai Emery (Spanyol)

Chelsea (4-3-3): Kepa Arrizabalaga (kiper), Cesar Azpilicuetta, Antonio Rudiger, David Luiz, Marcos Alonso (belakang), N'Golo Kante, Jorginho, Mateo Kovacic (tengah), Pedro Rodriguez, Willian, Eden Hazard (depan)

Manajer: Maurizio Sarri (Italia)

Head to head

  • 18/8/2018 - Chelsea 3-2 Arsenal (Premier League)
  • 2/8/2018 - Arsenal 1-1 Chelsea (International Champions Cup)
  • 25/1/2018 - Arsenal 2-1 Chelsea (Piala Liga Inggris)
  • 11/1/2018 - Chelsea 0-0 Arsenal (Piala Liga Inggris)
  • 4/1/2018 - Arsenal 2-2 Chelsea (Premier League)

Lima pertandingan terakhir Arsenal

  • 12/1/2019 - West Ham United 1-0 Arsenal (Premier League)
  • 6/1/2019 - Blackpool 0-3 Arsenal (Piala FA)
  • 1/1/2019 - Arsenal 4-1 Fulham (Premier League)
  • 30/12/2018 - Liverpool 5-1 Arsenal (Premier League)
  • 27/1/2018 - Brighton & Hove Albion 1-1 Arsenal (Premier League)

Lima pertandingan terakhir Chelsea

  • 13/1/2019 - Chelsea 2-1 Newcastle United (Premier League)
  • 9/1/2019 - Tottnham Hotspur 1-0 Chelsea (Piala Liga Inggris)
  • 5/1/2019 - Chelsea 2-0 Nottingham Forest (Piala FA)
  • 3/1/2019 - Chelsea 0-0 Southampton (Premier League)
  • 30/12/2018 - Crystal Palace 0-1 Chelsea (Premier League)

Prediksi Bola.com

Arsenal 50-50 Chelsea

Video Populer

Foto Populer