Sukses


Christian Eriksen Tunggu Tawaran dari 3 Klub Top Eropa

Bola.com, Jakarta - Christian Eriksen masih berharap bisa meninggalkan Tottenham Hotspur dan bergabung dengan satu di antara tiga klub top Eropa, yaitu Barcelona, Real Madrid, dan Juventus. Namun, peluang Eriksen semakin mengecil karena tenggat transfer yang semakin dekat.

Eriksen sempat dikaitkan dengan Manchester United pada tenggat transfer Inggris. Namun, ia menolak tawaran dari Manchester United karena ingin hengkang dari Premier League.

Gelandang asal Denmark itu disebut menanti tawaran dari Juventus, Barcelona, dan Real Madrid. Peluang untuk bergabung ke Juventus terbilang kecil karena klub tersebut sudah memiliki lini tengah yang penuh.

Faktor itu membuat La Liga menjadi destinasi yang paling logis untuk Eriksen. Barcelona dan Real Madrid sempat memiliki minat, namun dua klub tersebut tak menunjukkan geliat untuk mengamankan jasa Eriksen.

Presiden Real Madrid, Florentino Perez, merupakan penggemar Eriksen. Namun, Zinedine Zidane tak menginginkan Eriksen di skuatnya. Jika harus mendatangkan gelandang baru, Zidane menginginkan Paul Pogba.

Tetapi, kartu merah yang diterima Luka Modric pada laga pekan pertama La Liga memberikan indikasi kalau Real Madrid membutuhkan gelandang kreatif baru. Saat ini, Christian Eriksen menjadi satu-satunya gelandang kreatif tersedia yang bisa didatangkan Real Madrid.

2 dari 2 halaman

Belum Meraih Gelar

Christian Eriksen memasuki musim ketujuhnya bersama Tottenham Hotspur. Pemain 27 tahun itu diboyong dari Ajax pada 2013 dengan banderol mencapai 11,5 juta pounds (Rp197,7 miliar).

Selama enam musim terakhir, Eriksen mampu menorehkan 66 gol dari 277 penampilannya untuk Spurs.

Selama berkostum Tottenham Hotspur, sayangnya ketajamanan serangan Eriksen belum mampu membuat Spurs meraih sejumlah gelar. Justru hanya menjadi runner-up Piala Liga 2014-2015 dan Liga Champions musim lalu.

Sumber: Mirror

Video Populer

Foto Populer