Sukses


Jurgen Klopp Mewaspadai Mesin Gol Arsenal

Bola.com, Jakarta- Manajer Liverpool, Jurgen Klopp mewaspadai striker Arsenal, Pierre-Emerick Aubameyang. Klopp mengaku khawatir karena sejak bergabung dengan The Gunner Aubameyang tampil memukau mengemas 43 gol dari 67 pertandingan di semua kompetisi.

The Reds akan menjamu pasukan Unai Emery pada laga pekan ketiga Premier League di Stadion Anfield, Sabtu (24/8/2019) malam. Klopp menganggap pemain asal Gabon itu tidak memiliki celah dan bisa membahayakan lini pertahanan lawan.

"Aubameyang benar-benar tidak memiliki kelemahan, selain dari gaya busananya. Saya sangat senang itu berhasil dan baik baginya, karena saya sangat menyukainya," ujar Jurgen Klopp seperti dilansir dari Sportskeeda, Sabtu (24/8/2019).

"Saat ini Auba menempati posisi penyerang sayap, dia adalah pemain yang sangat bagus dan menjadi mesin gol."

"Saya mengakui Aubameyang merupakan striker sentral yang sangat bagus. Jika digabungkan dengan kecepatan yang ia miliki, hal tersebut bisa menjadi sesuatu yang menakutkan lawan," tutur Jurgen Klopp.

Wajar saja Jurgen Klopp merasa waswas dengan pemain berusia 30 tahun itu. Klopp pernah menjadi pelatih Aubameyang saat keduanya berada di Borussia Dortmund.

 

2 dari 2 halaman

Performa Apik Aubameyang

Saat itu, Jurgen Klopp memboyong Pierre-Emerick Aubameyang pada 2013 dari tim Ligue 1, AS Saint-Etienne. Akan tetapi, kebersamaan keduanya hanya berlangsung dua tahun.

Pada 2015 Jurgen Klopp hengkang untuk menjadi pelatih Liverpool. Sementara Aubameyang menuju baru Premier League pada Januari 2018 untuk bergabung dengan Arsenal.

Bersama The Gunners, Aubameyang terus menunjukkan performa apik. Bahkan, dirinya menjadi top scorer Premier League 2018-2019 bersama Mohamed Salah dan Sadio Mane dengan torehan masing-masing 22 gol.

Saat ini, Aubameyang sudah menyumbang dua gol untuk The Gunner di Premier League. Patut ditunggu penampilan Pierre-Emerick Aubameyang saat Arsenal berhadapan dengan Liverpool dalam lanjutan Premier League 2019-2020 pekan ketiga, Sabtu (24/8/2019).

Sumber: Sportskeeda

Video Populer

Foto Populer