Sukses


Jose Mourinho: Liverpool Mungkin Tim Terbaik Dunia Saat Ini

Bola.com, London - Jose Mourinho mengklaim Liverpool mungkin tim terbaik di dunia saat ini. Namun, ia juga merasa Tottenham Hotspur seharusnya layak mendapatkan satu poin.

Tottenham Hotspur tumbang 0-1 atas Liverpool. Bermain di kandang sendiri dalam lanjutan Premier League pekan ke-22, Minggu (12/1/2020) dini hari WIB, Spurs takluk lewat gol Roberto Firmino.

Spurs sebetulnya bermain bagus dan menciptakan banyak peluang, terutama memasuki menit-menit akhir pertandingan. Akan tetapi, tak ada satu pun kesempatan yang berbuah gol.

Usai laga, Mourinho menilai timnya layak mendapatkan satu poin atau imbang. Tetapi, ia bisa memaklumi karena menurutnya Liverpool adalah tim yang sangat kuat.

"Saya rasa kami pantas dapat satu poin. Kami sudah berusaha sekuat tenaga. Kita berbicara mengenai tim yang mungkin adalah tim terbaik dunia saat ini dengan segala potensi yang ada," kata Mourinho.

"Liverpool tetap lawan yang sulit dikalahkan sekalipun turun dengan tim lapis kedua di Piala FA misalnya saat lawan Everton. Sementara Spurs adalah tim yang masih kesulitan menemukan solusi," tambahnya.

2 dari 2 halaman

Klopp Kurang Puas

Usai laga, Klopp mengatakan The Reds selayaknya bisa memungkasi pertandingan lebih awal. Manajer asal Jerman itu mengindikasikan Mohamed Salah seharusnya bisa melesakkan lebih banyak gol.

"Kami harus berjuang habis-habisan untuk menenangi laga itu. Seharusnya kami bisa menyelesaikan laga lebih awal," kata Klopp pasca laga.

Klopp memuji dua pemainnya yang dirasa sangat berjasa pada kemenangan tersebut, yakni Andrew Robertson dan Alisson Becker.

"Kami bemain luar biasa dari sisi sayap dengan adanya Andrew Robertson. Sayang, skor akhir cuma 1-0. Melawan Tottenham, memang sulit," tambahnya lagi.

"Pada akhirnya kami memang butuh keberuntungan, dan Liverpool beruntung memiliki Alisson Becker. Bermain melawan Spurs tantangannya adalah menahan serangan balik mereka," kata Klopp.

 

Sumber: Sportsmole

Video Populer

Foto Populer