Sukses


MOTION GRAFIS: Menang Lawan Norwich City, Chelsea Jaga Peluang ke Liga Champions

Bola.com, Jakarta - Chelsea meraih kemenangan tipis 1-0 saat menjamu Norwich City, Selasa (14/7/2020) atau Rabu dinihari WIB. Satu-satunya gol The Blues diciptakan Olivier Giroud.

Bermain di Stamford Bridge, Chelsea dominan sepanjang laga. Tercatat penguasaan bola mereka mencapai 68 persen berbanding 32 persen milik tim tamu.

Namun kebuntuan baru pecah pada injury time babak pertama. Giroud menjebol gawang Tim Krul memanfaatkan assist Christian Pulisic.

Di babak kedua Chelsea terus mengurung pertahanan tim tamu. Sayangnya hingga laga usai, The Blues gagal menambah keunggulan.

Kemenangan membuat Chelsea berada di posisi ketiga klasemen atau untuk sementara mengamankan posisi mereka di zona Liga Champions. Mereka mengoleksi 63 poin dari 36 laga.

Untuk diketahui, laga Chelsea versus Norwich merupakan satu-satunya pertandingan Premier League yang bermain pada Rabu dini hari WIB.

Tentu kemenangan ini bakal menjadi tambahan tekanan bagi Leicester City dan Manchester United karena ketiga tim ini sedang bersaing merebut 2 tiket untuk lolos ke Liga Champions musim depan.

Raihan 3 poin setidaknya membuat anak asuh Frank Lampard aman di peringkat ketida pada pekan ini dengan total 63 poin. Pada peringkat 4 diisi Leicester City dan Manchester United tepat dibawahnya. Meskipun sama-sama mengoleksi 59 poin, namun The Foxes unggul selisih gol.

Untuk lebih lengkapnya, berikut statistik Chelsea vs Norwich City pada lanjutan Premier League 2019-2020 pekan ke-36, Rabu (15/7/2020) yang berlangsung di Stamford Brigde, London.

Video Populer

Foto Populer