Sukses


Liga Inggris: Arteta Mengaku Terluka Tak Mainkan Ozil di Arsenal, tapi...

Bola.com, Jakarta - Mikel Arteta kembali mengomentari nasib Mesut Ozil. Manajer Arsenal itu mengklaim keputusannya tidak memasukkan Ozil ke skuad di Liga Inggris maupun Liga Europa membuatnya benar-benar terluka. 

Sebelumnya Arteta mengatakan keputusan mencoret Mesut Ozil itu terpaksa diambil demi kepentingan klub. Namun, pelatih asal Spanyol itu tidak menjelaskan secara terperinci kepentingan klub seperti apa yang dimaksudnya. 

Melalui media sosial, Ozil mencurahkan kekecewaan atas perlakuan klub terhadap dirinya. Dia mengkritik Arsenal karena tidak menghargai loyalitas.

Pemain berusia 32 tahun, yang kontraknya di Emirates habis pada musim panas 2021, belum pernah dimainkan Arteta sejak Maret 2020. 

Meskipun mendapat banyak kritikan atas perlakukannya terhadap Ozil, Arteta tidak berubah pendirian, kendati mengaku keputusan itu membuatnya terluka. 

"Saya terluka karena tidak suka ketika ada pemain di skuad saya yang tidak punya peluang bermain atau bersaing," kata Arteta kepada beIn Sport, seperti dilansir The Sun, Jumat (20/11/2020). 

"Bagi saya itu menyedihkan kararena saya rasa tak seorang pun layak mengalami hal seperti itu," imbuh Arteta mengenai nasib Mesut Ozil

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

2 dari 2 halaman

Penjelasan Arteta soal Ozil

Lalu, mengapa Mesut Ozil tetap tidak mendapat kesempatan bermain? Beginilah penjelasan Mikel Arteta. 

"Tentang kondisi Mesut saat ini, dengan daftar pemain, tentu saja dia tidak bisa terlibat (dalam pertandingan). Saya berusaha sejelas mungkin terhadapnya, fans, dan media, karena dia berhak mengetahui alasannya. Beberapa orang mengerti dan yang lain tidak," tutur Arteta. 

"Pada akhirnya saya berada di sini untuk membuat keputusan. Demi membuat keputusan itu, yang menurut saya, terbaik untuk sepak bola klub. Dan inilah yang harus saya lakukan," imbuh Arteta. 

Sumber: The Sun

Video Populer

Foto Populer