Sukses


Liga Inggris: Frustrasi karena Harry Kane, Tottenham Hotspur Sedang Bujuk Pochettino Kembali

Bola.com, London - Mauricio Pochettino bisa kembali ke Tottenham Hotspur. Bos Spurs, Daniel Levy sedang mempertimbangkan untuk mencoba membujuk mantan manajer mereka untuk meninggalkan Paris Saint-Germain.

Menurut The Sun, Pochettino secara serius mempertimbangkan untuk kembali ke London karena dia tidak bahagia di Paris. Pelatih asal Argentina itu  dan akan menyukai kesempatan kedua di White Hart Lane.

Ini bisa menjadi kartu andalan Spurs untuk mempertahankan Harry Kane.

Pochettino dipecat oleh Spurs pada November 2019 setelah lima tahun di klub sebelum gabung PSG pada Januari musim ini. Jose Mourinho diangkat setelah pemecatan Pochettino tetapi dipecat bulan lalu menjelang final Piala Carabao.

Namun, Levy mengakui kepada teman-temannya bahwa memecat Pochettino adalah kesalahan terburuk dalam kariernya.

Meskipun penggemar Tottenham Hotspur sempat mengkritik Levy karena Liga Super Eropa, dia tetap menjadi sosok yang dihormati dalam sepak bola dan dianggap membuat keputusan klub yang masuk akal.

Sementara, Pochettino, yang gagal mendapatkan gelar Ligue 1 untuk PSG dan kalah di semifinal Liga Champions dari Manchester City, sedang berjuang di Paris, tempat ia bermain sebagai pemain.

Video

2 dari 3 halaman

Ada Urusan yang Belum Selesai

Pochettino merasa dia memiliki urusan yang belum selesai di Tottenham Hotspur. Pochettino juga mengatakan kepada teman-temannya bahwa dia akan siap meninggalkan PSG ke Spurs.

Jika tidak memulangkan Pochettino, bos Brighton Graham Potter, juga masuk radar. Namun, Levy merasa dia berjudi.

Sampai saat ini, Tottenham Hotspur belum mendapat pengganti Mourinho. Beberapa pelatih yang dibidik, Erik ten Haag, Julian Nagelsmann, dan Brendan Rodgers, memilih jalan masing-masing.

Sumber: The Sun

3 dari 3 halaman

Tottenham Hotspur Gagal Menembus Liga Champions

Video Populer

Foto Populer