Sukses


Liga Inggris: Alex Telles Penasaran Mencetak Gol untuk Manchester United

Bola.com, Jakarta - Bek sayap Manchester United, Alex Telles, mengaku cukup puas dengan musim debutnya bersama The Red Devils dan di Liga Inggris. Namun, pemain asal Brasil itu ternyata masih menyimpan satu ganjalan setelah musim perdananya di Liga Inggris itu berakhir.

Alex Telles merupakan pemain yang baru bergabung bersama Manchester United pada 2020. Ia direkrut dari FC Porto dengan biaya 12 juta euro pada musim panas tahun lalu.

Ketika bermain untuk Porto, Alex Telles punya catatan yang impresif. Ia mencetak cukup banyak gol dan assist bagi Porto dalam satu musim.

Namun, pindah ke Manchester United, catatan tersebut tak berhasil diulanginya. Bek sayap The Red Devils itu hingga saat ini belum berhasil mencetak gol bagi timnya sepanjang musim 2020/2021.

Alex Telles mengaku penasaran dengan kegagalannya mencetak gol pada musim pertamanya bersama Manchester United. Ia mengaku tidak sabar untuk segera mencetak gol pertamanya bagi The Red Devils.

"Saya sangat ingin mencetak gol pertama. Saya tidak sabar itu bisa menjadi kenyataan," ujar Alex Telles kepada MUTV.

 

 

Video

2 dari 3 halaman

Optimistis

Alex Telles menilai ia memiliki pengalaman yang bagus dalam mencetak gol. Jadi ia yakin hanya masalah waktu sebelum ia mencetak gol bagi Manchester United.

"Saya mencetak banyak sekali gol di Porto dan sekarang saya tidak sabar untuk bermain lagi dan mencetak gol pertama saya di sini," ujarnya.

Manchester United akan kembali beraktivitas pada Juli mendatang. Setan Merah akan menggelar sesi pramusim sebelum Premier League dimulai kembali pada Agustus mendatang.

Sumber: MUTV

Disadur dari: Bola.net (Serafin Unus Pasi, published 3/6/2021)

3 dari 3 halaman

Posisi Akhir Manchester United Musim Ini

Video Populer

Foto Populer