Sukses


Starting XI Bintang yang Mainnya Bapuk di Liga Inggris Musim Ini: MU Sumbang 3 Pemain

Bola.com, Jakarta - Rivalitas di Liga Inggris musim 2022/2023 berjalan menarik dan memunculkan hasil-hasil yang terkadang mengejutkan. Klub yang kerap dijuluk Big Six mengalami peruntungan yang berbeda-beda. 

Nama-nama seperti Erling Haaland, Gabriel Jesus, dan Lisandro Martinez bersinar bersama klub barunya. Mereka menjadi sorotan tampil apik dan cepat beradaptasi dengan bermain gaya Liga Inggris

Biasanya, pendatang baru agak lama bahkan gagal beradaptasi di Premier League. Tetapi, nama-nama baru itu mampu mematahkan rumor tersebut.

Namun di sisi lain ada sejumlah pemain dari Big Six yang gagal bersinar meski sudah bertahun-tahun di Premier League. Mereka kalah bersaing hingga gagal mengangkat klubnya ke papan atas untuk masuk zona Liga Champions.

Berikut starting XI pemain Liga Inggris yang nilai rata-ratanya rendah, terdiri atas penggawa Manchester United, Liverpool, Arsenal, Chelsea, Tottenham Hotspur, dan Manchester City. Ranking ini berdasarkan statistik WhoScored.

 

2 dari 6 halaman

Penjaga Gawang

Di posisi penajaga gawang ada kiper Manchester United, David de Gea, yang nilai rataanya hanya 6,49. Nilai ini di bawah kiper lainnya dari lima klub besar Liga Inggris.

 

3 dari 6 halaman

Belakang

Di posisi bek tengah ada pemain Manchester United, Raphael Varane, dengan nilai rata-rata 6,61. Dia akan ditemani bek Arsenal Takehiro Tomiyasu yang mendapat nilai 6,34.

Nama lain dari Arsenal yakni Kieran Tierney yang mendapatkan 6,28 poin. Untuk melengkapi empat pemain belakang, bek sayap Chelsea, Christian Pulisic juga mendapatkan 6,30 poin.

 

4 dari 6 halaman

Tengah

Di lini tengah ada pemain Manchester City yang kurang bersinar yakni Cole Palmer dengan 6,21 poin. Dia bisa berduet dengan gelandang Arsenal Albert Sambi Lokonga yang mendapatkan nilai 6,26.

Kemudian gelandang Tottenham Hotspur Yves Bissouma juga mendapat nilai 6,28. Winger Manchester United, Cristiano Ronaldo, bisa melengkapi lini tengah karena mendapat 6,36 poin.

 

5 dari 6 halaman

Depan

Chelsea yang angin-anginan musim ini sudah mulai stabil. Tetapi satu di antara striker mereka yakni Armando Broja belum terlalu menyetel dengan permainan Chelsea, sehingga mendapatkan nilai 6,32 poin.

Di sisi lain, meski Arsenal memiliki pemain depan tajam seperti Gabriel Jesus dan Bukayo Saka, tetapi ada striker yang kurang bersinar. Dia adalah Eddie Nketiah yang mendapatkan nilai 6,21.

Sumber: Give Me Sport

Selama tiga tahun ke depan Elang Mahkota Teknologi (Emtek) Group menjadi pemegang hak siar English Premier League (EPL). Kompetisi bergengsi ini akan ditayangkan secara gratis di stasiun televisi SCTV dan bisa dinikmati secara live streaming dengan berlangganan di Vidio. Sobat Bola.com mau tahu detailnya? Klik tautan ini.

6 dari 6 halaman

Yuk Tengok Posisi Tim Favoritmu

Video Populer

Foto Populer