Sukses


Tammy Abraham Ingin Kembali ke Liga Inggris, MU Siap Menampung?

Bola.com, Jakarta - Striker AS Roma, Tammy Abraham, dikabarkan kembali ke Liga Inggris musim panas ini.

Abraham menikmati musim pertama yang luar biasa bersama Roma di bawah Jose Mourinho.

Namun, ia menemukan musim keduanya di Serie A sedikit kurang oke, hanya mencetak enam gol dalam 27 pertandingan liga musim ini.

Sky Sports Italia mengklaim pemain berusia 25 tahun itu sekarang ingin kembali ke negara asalnya.

Media itu telah menghubungkannya dengan Chelsea, Manchester United dan Aston Villa.

Tammy Abraham, yang menghabiskan waktu dengan status pinjaman di Aston Villa, berharap untuk pindah ke suatu tempat di mana dia bisa bermain sepak bola secara reguler.

2 dari 5 halaman

MU Butuh Striker

Manchester United bersiap merombak lini serang pada musim panas 2023. Setan Merah bahkan sudah mengincar dua striker hebat asal Inggris.

MU dikabarkan telah melakukan kontak dengan penyerang Tottenham Hotspur, Harry Kane. Sementara itu, sebuah laporan dari The Athletic menunjukkan Red Devils juga mengawasi Tammy Abraham. 

Kedua pemain Inggris itu akan mewakili dinamika serangan baru yang menarik bagi Erik ten Hag musim depan. Musim ini, MU hanya mengandalkan Marcus Rahsford sebagai ujung tombak dan telah mencetak 14 gol di Premier League.

Padahal posisi asli Rashford bukanlah striker murni atau penyerang tengah melainkan seorang winger. Ini yang membuat MU berusaha mencari striker tengah yang tajam.

3 dari 5 halaman

Bukan Cuma MU

Bukan cuma MU, Aston Villa dikabarkan tertarik untuk mendatangkan pemain AS Roma Tammy Abraham pada bursa transfer musim panas tahun 2023.

Karena MU sedang dalam proses pengambilalihan ke pemilik baru, diyakini Aston Villa barada di depan MU untuk merekrut Tammy Abraham.

Tammy Abraham meninggalkan Liga Inggris dan hijran ke Liga Italia untuk memperkuat AS Roma pada Agustus 2021. I Giallorossi merogoh kocek sekitar 40 juta euro untuk merekrutnya dari Chelsea.

Dia bersinar di musim debutnya, mencetak 27 gol dalam 53 penampilan. Tapi kesulitan untuk mengulanginya di musim ini, hanya mencetak tujuh gol dalam 30 pertandingan.

4 dari 5 halaman

Cara Nonton Liga Inggris yang Aman dan Legal

Selama tiga tahun ke depan Elang Mahkota Teknologi (Emtek) Group menjadi pemegang hak siar English Premier League (EPL). Kompetisi bergengsi ini akan ditayangkan secara gratis di stasiun televisi SCTV dan bisa dinikmati secara live streaming dengan berlangganan di Vidio. Sobat Bola.com mau tahu detailnya? Klik tautan ini.

 

5 dari 5 halaman

Intip Posisi Tim Favoritmu

Video Populer

Foto Populer