Sukses


Hasil Lengkap dan Klasemen Liga Inggris Tadi Malam: MU Comeback atas Aston Villa di Old Trafford, Liverpool Curi 3 Poin di Markas Burnley

Bola.com, Jakarta - Manchester United (MU) berhasil melakukan comeback dan menang 3-2 ketika menjamu Aston Villa di Old Trafford dalam laga boxing day Liga Inggris, Rabu (27/12/2023) dini hari WIB. Sementara itu, Liverpool mencuri tiga poin setelah menang 2-0 di markas Burnley.

Menjamu Aston Villa di Old Trafford pada laga pekan 19 Liga Inggris 2023/2024 yang bertepatan dengan boxing day, MU sempat tertinggal 0-2 terlebih dulu. Dua gol tim tamu dicetak oleh John McGinn pada menit ke-21 dan Leander Dendoncker pada menit ke-26.

MU pun harus menyelesaikan babak pertama tanpa mencetak gol dan tertinggal 0-2 dari tamunya. Namun, perbedaan terlihat pada babak kedua.

Alejandro Garnacho berhasil membantu The Red Devils menyamakan kedudukan lewat brace yang dicetaknya pada laga ini. Pemain asal Argentina itu mencetak dua gol, masing-masing pada menit ke-59 dan 71'.

Setelah kedudukan imbang 2-2, MU berhasil memastikan comeback lewat gol yang dicetak Rasmus Hojlund pada menit ke-82. Ini menjadi gol pertama pemain asal Denmark itu di Premier League.

====

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 6 halaman

Liverpool Perkasa di Markas Burnley

Beberapa jam sebelum MU meraih kemenangan atas Aston Villa, Liverpool yang bertandang ke markas Burnley berhasil meraih kemenangan 2-0.

Bermain di Turf Moor, Liverpool membuka keunggulan ketika laga baru berjalan enam menit. Darwin Nunez menjadi sosok yang membuka kemenangan The Reds setelah menerima umpan dari Cody Gakpo.

The Reds kemudian berhasil menggandakan keunggulan pada menit akhir pertandingan. Tepat pada menit ke-90, giliran Diogo Jota yang menjebol gawang Burnley setelah menerima umpan dari Luis Diaz.

Kemenangan 2-0 ini pun membantu Liverpool menggeser Arsenal dari puncak klasemen sementara Liga Inggris dengan keunggulan dua poin. Liverpool memiliki 42 poin dari 19 laga, sementara Arsenal memiliki 40 poin dari 18 laga.

 

3 dari 6 halaman

Hasil Pertandingan Lain

Sementara itu, Newcastle United harus takluk 1-3 saat menjamu Nottingham Forest di St James' Park, Selasa (26/12/2023) malam WIB.

Sempat unggul lebih dulu lewat gol Alexander Isak pada menit ke-23, The Magpies kebobolan tiga kali lewat hattrick Chris Wood pada menit 45'+1, 53', dan 60'.

Kemudian Bournemouth menang telak 3-0 saat menjamu Fulham. Justin Kluivert, Dominic Solanke, dan Luis Fernando Sinisterra menjadi pahlawan kemenangan tim tuan rumah.

Sementara itu, Sheffield United harus mengalami kekalahan 2-3 saat menjamu Luton Town. Berikut hasil lengkap Liga Inggris tadi malam:

 

4 dari 6 halaman

Hasil Lengkap Liga Inggris Tadi Malam

Newcastle United 1-3 Nottingham Forest

  • (Alexander Isak 23' | Chris Wood 45'+1, 53', 60')

Bournemouth 3-0 Fulham

  • (Justin Kluivert 44', Dominic Solanke 62'-Pen, Luis Fernando Sinisterra 90'+3)

Sheffield United 2-3 Luton Town

  • (Oliver McBurnie 61', Anel Ahmedhodzic 69' | Alfie Doughty 17', Jack Robinson 77'-OG, Anis Ben Slimane 81'-OG)

Burnley 0-2 Liverpool

  • (Darwin Nunez 6', Diogo Jota 90')

Manchester United 3-2 Aston Villa

  • (Alejandro Garnacho 59', 71', Rasmus Hojlund 82' | John McGinn 21', Leander Dendoncker 26')
5 dari 6 halaman

Cara Legal Menyaksikan Premier League

Selama dua tahun ke depan Elang Mahkota Teknologi (Emtek) Group menjadi pemegang hak siar English Premier League (EPL). Kompetisi bergengsi ini akan ditayangkan secara gratis di stasiun televisi SCTV dan bisa dinikmati secara live streaming dengan berlangganan di Vidio. Sobat Bola.com mau tahu detailnya? Klik tautan ini.

6 dari 6 halaman

Persaingan di Premier League

Video Populer

Foto Populer