Kata-kata Mikel Arteta usai Arsenal Hanya Bermain Imbang Vs Liverpool: Gagal Maksimalkan Momen Penting!

Manajer Arsenal, Mikel Arteta, menilai timnya gagal memaksimalkan momen penting saat ditahan imbang Liverpool tanpa gol pada lanjutan Liga Inggris 2025/2026 di Emirates Stadium hari Jumat dini hari WIB.

Bola.com, Jakarta - Manajer Arsenal, Mikel Arteta, menilai timnya gagal memaksimalkan momen penting saat ditahan imbang Liverpool tanpa gol pada lanjutan Liga Inggris 2025/2026 di Emirates Stadium hari Jumat dini hari WIB.

Karena urung meraih tiga poin, The Gunners gagal menjauh dengan gap delapan poin dari posisi kedua klasemen Manchester City (Man City). Kini Arsenal unggul enam poin dari anak asuh Pep Guardiola itu. 

Mengenai hasil imbang tanpa gol, Mikel Arteta menyebut perbedaan kualitas di momen krusial bisa menjadi pembeda dalam laga seperti ini.

"Kami tahu margin di pertandingan seperti ini sangat kecil. Saya rasa kami memainkan dua babak yang berbeda," ujar Arteta kepada Sky Sports.

"Di babak pertama kami sangat dominan, menciptakan situasi besar dengan pemain yang sudah berada di sekitar kotak enam yard, tetapi kami tidak menemukan umpan yang tepat untuk mencetak gol. Di babak kedua, kami sedikit lebih kesulitan," tambahnya. 

 

 

 

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Butuh Momen Magis

Arteta menegaskan laga besar seperti ini membutuhkan momen magis untuk menentukan hasil.

“Pertandingan seperti ini membutuhkan momen ajaib. Di Anfield, Dominik Szoboszlai melakukannya dan mereka menang. Hari ini itu tidak terjadi. Anda tidak bisa memenangkannya, tetapi juga tidak bisa kehilangannya," ujar Mikel Arteta. 

Pelatih asal Spanyol itu kembali menyoroti masalah kualitas sentuhan akhir saat Arsenal berada di posisi menguntungkan.

"Kami memiliki beberapa momen dengan keunggulan posisi yang tepat untuk benar-benar menyakiti mereka, tetapi ketika kami masuk ke area-area itu, kami kurang kualitas untuk memilih pemain yang tepat," ungkap Arteta. 

3 dari 4 halaman

Tetap Lihat Sisi Positif

Meski demikian, Arteta tetap melihat sisi positif dari performa timnya, terutama mengingat padatnya jadwal pertandingan.

"Kami datang dari jadwal yang sangat menuntut. Enam pertandingan terakhir di periode Natal, dan kami melewati itu semua dengan posisi yang sangat kuat," jelasnya.

Arteta juga menanggapi insiden yang melibatkan Gabriel Martinelli dan Conor Bradley, ketika Martinelli terlihat mendorong pemain Liverpool tersebut ke arah luar lapangan.

"Mungkin dia tidak sadar. Mengenal Gabi, tidak ada niat sama sekali,” tegas Arteta.

"Saya tidak tahu apa yang terjadi pada Conor, semoga tidak serius. Namun jelas, tidak ada niat dari Gabi untuk melakukan sesuatu yang buruk kepadanya,” pungkasnya.

4 dari 4 halaman

Yuk Lihat Peta Persaingan

  • bola
    Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar
    Liga Inggris
  • Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Arsenal
  • Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana
    Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana
    Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana
    Liverpool
  • Premier League
  • Mikel Arteta
  • SportBites
Lihat Selengkapnya

Video Populer

Foto Populer