Sukses


MotoGP: Valentino Rossi Cs Bakal Gunakan Ban Spesial di Australia

Bola.com, Philip Island - Valentino Rossi dan pebalap lain akan menggunakan ban baru untuk balapan MotoGP Australia yang akan berlangsung di Sirkuit Phillip Island, akhir pekan ini. Bos Michellin, Pierre Taramasso, menyebut trek di Phillip Island memiliki tipikal khusus.

Akan ada tiga ban berbeda yang bakal digunakan para pebalap di Sirkuit Phillip Island. Keadaan ini disebabkan karena Michellin tak memiliki data tentang sirkuit kandang Casey Stoner tersebut.

"Dengan tidak adanya informasi soal balapan selama tujuh tahun terakhir, kami hanya punya sedikit data yang relevan. Tapi tes pada awal musim ini berlangsung positif dan kami telah mendapatkan data dari semua pembalap," kata Taramasso dikutip dari Motorcyclenews, Selasa (18/10/2016).

Michelin yang menjadi sponsor utama ban MotoGP musim ini memang menuai banyak masalah di beberapa sirkuit. Performa ban asal Prancis banyak menyulitkan beberapa tim, terutama Honda.

Namun, Michellin berjanji di Sirkuit Phillip Island nanti tak akan ada masalah pada ban yang akan digunakan. Beberapa riset telah dilakukan demi menyesuaikan kontur trek Phillip Island yang spesial dengan ban Michellin.

"Kami telah memproduksi ban yang kami yakini akan bekerja dengan baik," kata Taramasso.

"Philip Island adalah trek yang spesial. Tidak ada trek yang mirip dengannya pada kalender MotoGP dan akhir pekan ini akan jadi yang spesial karena ini adalah kali pertama Michelin mensponsori MotoGP," tambahnya. 

Video Populer

Foto Populer