Sukses


VIDEO: Rossi-Marquez Dukung Rencana MotoGP Gelar 20 Seri Balapan

Bola.com, Jakarta Bola.com, Brno - Valentino Rossi dan Marc Marquez mendukung rencana Dorna untuk menambah jumlah seri MotoGP menjadi 20 balapan. Rossi berpendapat, dengan penambahan dua seri per musim akan membuat balapan MotoGP semakin menarik.

Rencana penambahan seri pada ajang MotoGP menjadi 20 muncul dari CEO Dorna, Carmelo Ezpeleta. Menurutnya, tambahan dua seri membuat balapan MotoGP menjadi ideal.

Namun, rencana tersebut kemungkinan besar baru terwujud pada musim 2019. Bahkan, Ezpeleta juga sedang mempertimbangkan balapan MotoGP menjadi 22 seri di masa depan. Akan tetapi, Rossi berpendapat 20 seri per musim sudah ideal.

"Saya sangat setuju MotoGP mengikuti Formula 1 yang memiliki 20 balapan per musim. Memang, 18 seri sudah banyak namun 20 balapan bisa jadi batasannya," kata Rossi seperti dikutip Speedweek, Selasa (8/8/2017).

Meski mendukung rencana 20 seri per musim, Rossi juga meminta sirkuit-sirkuit yang menggelar balapan memiliki kualitas yang bagus. Rossi menyoroti
pentingnya aspal dan infrastruktur yang baik.

"Namun, penting rasanya buat kami untuk balapan dengan kualitas tinggi, berupa trek-trek yang menarik, aspal, infrasturktur, dan fasilitas yang bagus. Maka, Kejuaraan Dunia ini akan digelar di level tertinggi," ujar Rossi.

Senada dengan Rossi, Marc Marquez menilai 20 seri per musim akan membuat balapan menjadi seimbang. Namun, Marquez berharap jumlah tersebut tak berubah lagi di masa depan.

"Dengan dua tambahan seri lagi, maka akan seimbang antara balapan dan tes yang ingin dilakukan. Menurut pandangan saya, kami akan setuju tambahan dua seri lagi, namun untuk balapan MotoGP lebih dari 20 seri maka akan sulit," ucap Marquez.

Video Populer

Foto Populer