Sukses


Vinales: Zarco Buktikan Yamaha Buat Kesalahan pada MotoGP 2017

Bola.com, Lesmo - Pembalap Movistar Yamaha, Maverick Vinales, menyebut timnya terbukti melakukan kesalahan pada MotoGP 2017. Penilaian itu didasari hasil yang diraih Johann Zarco pada MotoGP 2018.

Seperti diketahui, Zarco tampil impresif pada musim ini. Pembalap Yamaha Tech 3 itu kini menempati posisi ketiga klasemen sementara dengan 58 poin. Dia sudah dua kali naik podium, yaitu ketika menjadi runner up pada MotoGP Argentina dan Jerez.

Padahal, Zarco memakai motor Yamaha YZR M1 yang dipakai Vinales dan Valentino Rossi musim lalu. Motor yang membuat Vinales dan Rossi tak mampu bersaing di baris depan untuk meraih kemenangan.

"Motor berkerja dengan baik, Anda hanya harus melihat pada Zarco. Ini adalah referensi buat saya, dan membuktikan bahwa Yamaha membuat kesalahan," ujar Vinales.

"Kami jelas telah membuat kesalahan. Tentunya saya tidak mengikuti jalan yang seharusnya ditempuh saat pramusim," tambahnya.

Pada MotoGP 2018, Maverick Vinales tampil moncer bersama motor anyar Yamaha. Mantan pembalap Suzuki itu kini bertengger di posisi kedua klasemen sementara dengan 59 poin. Namun, Vinales baru sekali naik podium, yaitu saat finis kedua pada MotoGP Amerika Serikat.

Sumber: Motorsport

Video Populer

Foto Populer