Sukses


Fabio Di Giannantonio dan Marco Bezzecchi, Wajah Pertamina Enduro VR46 MotoGP Team untuk Jadi Tim Satelit Pertama yang Menjuarai MotoGP

Bola.com, Jakarta - Tim MotoGP VR46 Racing Team sudah mempersiapkan diri menatap musim 2024 lewat tes yang digelar di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Selasa (28/1/2023). Marco Bezzecchi dan Fabio Di Giannantonio sudah menjajal motor Ducati Desmosedici GP23 jelang bersaing di MotoGP 2024.

Marco Bezzecchi dan Fabio Di Giannantonio menjadi wajah dari Pertamina Enduro VR46 MotoGP Team pada MotoGP 2024. Ya, mulai 1 Januari 2024 tim MotoGP asal Italia, VR46 Racing Team, akan memiliki warna baru dengan hadirnya Pertamina Enduro sebagai sponsor utama.

Semangat baru akan hadir dalam tim yang dimiliki oleh legenda MotoGP asal Italia, Valentino Rossi, itu. Bahkan mimpi untuk membawa Pertamina Enduro VR46 MotoGP Team menjadi juara sudah digaungkan.

"Kami berharap tahun depan bisa ikut membantu VR46 Racing Team untuk menjadi tim satelit pertama yang menjadi juara dunia MotoGP," ujar Brand Communication Manager Pertamina Lubricants, Asmirandi Noor Huda, saat mengumumkan kerja sama Pertamina Enduro dan VR46 Racing Team dalam kegiatan Nonton Bareng MotoGP Valencia 2023 yang dihadiri Bola.com di HW Live House Kemang, Minggu 26 November 2023.

Mimpi tersebut terjaga karena Jorge Martin yang berpotensi membawa timnya menjadi juara dunia MotoGP 2023 gagal, sehingga asa Pertamina Enduro VR46 MotoGP Team menjadi tim satelit pertama yang menjadi juara dunia MotoGP tetap hidup.

====

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Kepercayaan Valentino Rossi

VR46 Racing Team adalah tim balap yang didirikan oleh legenda balap motor dunia asal Italia, Valentino Rossi. Pembalap dengan julukan The Doctor itu punya banyak penggemar di Indonesia.

Kedekatan fans di Indonesia dengan Valentino Rossi tentu menjadi salah satu yang turut andil dalam terciptanya kerja sama Pertamina Enduro dan VR46 Racing Team untuk bahu-membahu untuk menjadi yang terbaik di MotoGP mulai 2024 hingga 2026.

"Kami melihat VR46 ini memiliki potensi besar. Kami juga pasti melihat adanya sosok Valentino Rossi di tim ini. Dia seorang legenda, belum ada yang bisa melampaui prestasinya," ujar Randi, sapaan akrab Asmirandi Noor Huda.

"Kami juga tahu bahwa penggemar Valentino Rossi di Indonesia itu sangat banyak," lanjutnya.

Randi juga menegaskan bahwa kerja sama dengan VR46 Racing Team menjadi bukti nyata tim asal Italia dan Valentino Rossi menaruh kepercayaan yang tinggi terhadap kualitas kelas dunia dari Pertamina Enduro.

3 dari 3 halaman

Hasil Tes Valencia Jadi Titik Positif Menuju MotoGP 2024

MotoGP telah menggelar tes pertama jelang musim 2024 di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, pada 28 November 2023, atau dua hari setelah seri terakhir musim 2023. Dari tes tersebut, dua pembalap yang akan menjadi jagoan Pertamina Enduro VR46 MotoGP Team mendapatkan hasil yang positif.

Dari tes MotoGP di Valencia itu, Marco Bezzecchi mencatatkan waktu terbaik ketiga di belakang Maverick Vinales dan Brad Binder dengan 1 menit 29,346 detik. Bezzecchi hanya terpaut 0,093 detik dari Maverick Vinales yang mencatatkan waktu tercepat.

Sementara Fabio Di Giannantonio berada di posisi ketujuh dengan 1 menit 29,662 detik. Dengan catatan waktu hanya terpaut 0,409 detik dari Vinales, rider anyar Pertamina Enduro VR46 MotoGP Team ini punya potensi untuk bersaing di level tertinggi.

Video Populer

Foto Populer