Sukses


Marc Marquez Beri Pesan kepada Bos Gresini yang Pasang Target Juara Dunia MotoGP 2024: Saya Saja Sudah Enggak Menang Balapan 2 Tahun!

Bola.com, Jakarta - Pada sebuah kesempatan, pemilik Gresini Racing, Nadia Padovani, tim anyar Marc Marquez pada MotoGP 2024, menyebut pihaknya akan coba bersaing menjadi juara dunia.

"Tentunya sulit untuk jadi juara dunia, tapi kami akan mencobanya. Kami juga berada di level tim pabrikan Ducati dan kami akan berkembang ke arah sana," kata Padovani.

Namun Marc Marquez buru-buru membantah target yang dibebankan Padovani. Menurutnya jadi juara dunia MotoGP 2024 bukan prioritasnya.

Apalagi eks pembalap Repsol Honda ini sudah dua tahun terakhir tidak merasakan kemenangan di ajang MotoGP.

"Saya minta maaf untuk mengatakannya, tetapi merupakan suatu kesalahan untuk memikirkan tentang gelar," kata Marc Marquez. 

"Karena saya belum memenangkan setidaknya satu balapan dalam dua tahun. Anda tidak dapat berharap untuk memulai sebuah proyek dengan tujuan penting seperti itu," lanjutnya. 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Datang Dalam Kondisi Buruk

Marc Marquez turut mengatakan dirinya datang ke Gresini dengan catatan buruk bersama Repsol Honda.

Oleh karena itulah, target pertama bersama Gresini pada MotoGP 2024 adalah untuk kembali bersaing untuk meraih kemenangan.  

"Saya tidak hidup dengan ilusi. Sebaliknya, saya lebih suka bersenang-senang. Saya datang dari situasi di mana banyak rival mengalahkan saya," 

"Saya harus menemukan kembali diri saya untuk melihat apa yang dilakukan orang lain. Bagaimanapun, tugas saya adalah memberikan 100 persen, bekerja keras dan serius untuk menjadi kompetitif." 

"Sambil mengingat perbedaan logis antara tim pabrikan dan tim satelit," lanjut juara dunia MotoGP enam kali itu. 

3 dari 3 halaman

Harapan Tinggi

Namun Marc Marquez menyadari bahwa ekspektasi semua orang terhadapnya sangat tinggi ketika gabung Gresini Racing. 

"Salah satu tugas saya adalah melepaskan diri dari semua ini. Lebih baik melanjutkan dengan low profile, balapan demi balapan," kata Marc Marquez. 

"Karena ini akan membuat saya bekerja lebih tenang agar tidak menimbulkan kebingungan," lanjutnya. 

Marc Marquez bakal jadi rekan setim Alex Marquez di tim Gresini Racing pada MotoGP 2024. 

Video Populer

Foto Populer