Sukses


Eden Hazard Rentan Cedera, Roberto Martinez Tetap Optimistis Membawanya ke Euro 2020

Bola.com, Jakarta - Pelatih Timnas Belgia, Roberto Martinez, menegaskan tidak memiliki kekhawatiran terhadap kondisi kebugaran bintang Real Madrid, Eden Hazard, jelang Euro 2020. Bahkan Roberto Martinez tetap memasukkan nama mantan pemain Chelsea itu dalam skuat untuk pesta bola Eropa pada musim panas mendatang.

Roberto Martinez telah memastikan Eden Hazard masuk dalam skuad untuk turnamen yang digelar pada musim panas mendatang itu. Hazard masuk dalam skuat Timnas Belgia bersama rekan setimnya di Real Madrid, Thibaut Courtois, dan bintang Atletico Madrid, Yannick Carrasco.

Namun, keputusan Roberto Martinez membawa Eden Hazard menimbulkan keraguan. Terutama karena sang pemain rentan cedera dan kesulitan mendapatkan menit bermain bersama Real Madrid pada musim ini. Namun, Roberto Martinez tetap mendukung Hazard untuk bisa tampil baik di Euro 2020.

"Kami senang karena Eden Hazard memiliki kondisi yang lebih baik. Kami berharap dia mencapai level tertingginya dalam beberapa pekan ke depan," ujar Martinez seperti dikutip dari Eurosport.

"Ia adalah kapten kami, dan akan memainkan peran penting," lanjut Martinez mengenai pentingnya sosok Eden Hazard untuk Timnas Belgia.

Video

2 dari 2 halaman

Bintang Real Madrid pada Pekan Terakhir La Liga?

Eden Hazard bermain sebagai pemain pengganti dalam kemenangan 1-0 yang diraih Real Madrid di markas Athletic Bilbao pada akhir pekan lalu.

Hal itu membuat mereka masih punya asa untuk meraih gelar juara La Liga, tinggal bersaing dengan Atletico Madrid yang akan ditentukan pada pekan terakhir La Liga nanti.

Hazard bisa kembali mendapatkan posisi starter di Real Madrid dalam pertandingan terakhir musim ini, di mana Los Blancos menghadapi Villarreal.

Real Madrid membutuhkan kemenangan sekaligus mengharapkan Atletico Madrid kalah untuk bisa naik ke puncak klasemen dan menjadi juara La Liga musim ini.

Sumber: Football Espana

Video Populer

Foto Populer