Sukses


Euro 2020: Andrea Belotti Sebut Timnas Italia Anti Sombong-sombong Club

Bola.com, Roma - Striker Timnas Italia, Andrea Belotti menegaskan timnya tetap membumi meski meraih dua kemenangan di Euro 2020.

Italia akan memainkan pertandingan penyisihan Grup A ketiga atau terakhir melawan Wales di Stadio Olimpico, Minggu (20/6/2021). Mereka akan finis di puncak jika menghindari kekalahan.

“Rekan satu tim saya dan saya selalu ingin menang, kami fokus pada target utama. Semua orang ingin bermain dan kami harus memberikan yang terbaik setiap saat, target kami adalah terus melaju,” kata Belotti kepada Sky Sport Italia.

Belotti menegaskan, pemain Timnas Italia tak meremehkan lawan dan tetap rendah ati. 

“Kami harus tetap membumi, kami bisa melangkah jauh hanya dengan kerendahan hati,” tambah sang striker.

Ia juga menjelaskan mengapa Nicolo Barella adalah pemain Italia yang paling mengesankan.

“Ada banyak pemain kuat di sini, tetapi bagi saya, yang paling mengesankan adalah Barella, untuk cara dia bermain dan untuk kepribadian yang dia berikan di setiap pertandingan," katanya.

Timnas Italia telah memastikan tempat mereka ke babak 16 besar dengan dua kemenangan 3-0 pada dua pertandingan pembukaan Euro 2020.

Video

2 dari 2 halaman

Meningkat Pesat

Andrea Belotti menyebut Nicolo Barella akan terus menjadi pembeda.

“Dia adalah pemain top dan telah meningkat pesat belakangan ini.”

Belotti adalah bagian dari skuad Timnas Italia yang gagal lolos ke Piala Dunia 2018 dan sang striker percaya bahwa kegagalan telah mendorong semua orang untuk berbuat lebih banyak.

“Italia tidak pantas menjalani situasi seperti itu. Sayangnya, itu terjadi dan kami ingin melakukannya dengan baik di Euro sejak itu.”

Sumber: Sky Italia via Football Italia

Video Populer

Foto Populer